Radarcirebon.com, LOMBOK – Petir menyambar lintasan Sirkuit Mandalika saat balapan MotoGP, Minggu 20 Maret 2022.
Gelaran MotoGP Indonesia 2022 memang mengalami penundaan lantaran cuacara buruk.
Mengutip JPNN.com, balapan ini sedianya berlangsung hari ini, Minggu (20/3), mulai pukul 14.00 WIB.
Namun akhirnya mengalami penundaan selama beberapa menit karena hujan deras mengguyur Sirkuit Mandalika, tempat berlaganya para rider MotoGP.
Baca juga:
- Innalillahi, Rafka Adi Bocah 11 Tahun Penderita Obesitas 126 kg Meninggal Dunia
- Youtuber Misteri Tewas Temper Kereta Api di Sarabau Cirebon
Saat hujan deras, para pembalap sendiri telah kembali ke paddock-nya masing-masing.
Tidak hanya hujan lebat, petir juga terdengar cukup keras di Sirkuit Mandalika sehingga penundaan merupakan langkah terbaik demi keselamatan pembalap.
Bahkan, kamera sempat menangkap petir yang menyambar lintasan Sirkuit Mandalika. Kondisi seperti ini tentu agak berbahaya.
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi kapan balapan akan kembali dilanjutkan. ( jpnn)
Baca juga:
- Risman Mandalika, Staf Hotel yang Dapat Dedikasi Kemenangan dari Miguel Oliveira
- Ngabuburit Tunggu SE, Terkait Harga Lakukan Operasi Pasar