Pembacaan Babad di Keraton Kanoman

Rabu 06-11-2013,09:32 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON- Setelah Selasa sore (5/11) di Balaikota Cirebon ramai dengan acara Kirab Seni dan Budaya, malamnya langsung disambung dengan acara pembacaan Babad Cirebon di Keraton Kanoman. Babad Cirebon dibacakan oleh Pangeran Rohim dengan khusyuk dan khidmat. Pembacaan Babad Cirebon yang digelar usai Shalat Isya ini dimaksudkan untuk mengenang sejarah perjuangan para wali mendirikan kerajaan Islam di Cirebon. Walikota Drs H Ano Sutrisno MM dan Wakil Walikota Drs Nasrudin Azis ikut menghadiri pembacaan babad Cirebon sampai selesai hingga pukul 20.30. Sebelum pembacaan babad dibuka dengan pembacaan ayat suci Alquran. Dalam pembacaan Babad  Cirebon diceritakan tentang awal mula pendirian Cirebon yang bermula di Witana di Kanoman sampai dengan perkembangan kerajaan Islam di Cirebon.(bar/rcc)  

Tags :
Kategori :

Terkait