CIREBON - Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Karya Mulya kembali turun ke masyarakat. Kali ini di RW 08 Majasem Selasa sore (12/4) ini berbagi takjil dan seperangkat alat salat ke Musala Nurul Jannah. Kegiatan tersebut dihadiri Lurah Karya Mulya Wawan Gunawan.
Ketua LPM Karya Mulya, Muhammad Yani SH mengatakan, aksi gebyar Ramadan kali ini digelar sudah keempat kalinya sejak di-launching wakil walikota sepekan lalu.
Untuk hari ini (kemarin), kata Yani, memilih lokasi di RW 08 Majasem dan penyerahan seperangkat alat salat terdiri Alquran, sarung dan mukena ke Musala Nurul Jannah.
\"Alhamdulillah masyarakat antusias dan sabar antre mendapatkan takjil,\" ujarnya.
Lurah Karya Mulya, Wawan Gunawan mengungkapkan bangga dengan kreativitas LPM Karya Mulya membantu masyarakat. Tidak hanya takjil, ternyata juga memberikan bantuan seperangkat alat salat untuk musala.
Menurut Wawan, ini menjadi contoh yang patut diapresiasi karena memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat. (abd/adv)
BACA JUGA:
- Ridwan Kamil Ajak Kejaksaan Tinggi Tingkatkan Penggunaan Produk Dalam Negeri
- Viral, Oknum Kepala SMAN 3 Amlapura Karangasem Hukum Siswa Push Up Hingga Injak Bahu