Radarcirebon.com, JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berhasil memborong lima penghargaan sekaligus pada ajang FX Awards 2022 yang diselenggarakan oleh Refinitiv atas keaktifannya di pasar valas domestik.
Seperti diketahui, FX Awards menjadi ajang untuk mempromosikan transparansi dan likuiditas di pasar valuta asing Indonesia. Refinitiv sendiri pada Juli 2021, telah meluncurkan layanan perdagangan elektronik yang mewakili pasar elektronik antar bank pertama di Indonesia untuk perdagangan Rupiah.
Baca juga: Transformasi Digital Bank BRI Sukses, 1,27 Miliar Transaksi di Tahun 2021
Dalam acara yang disaksikan oleh Deputi Senior BI Destry Damayanti tersebut, BRI mendapatkan penghargaan sebagai Winner of Best Market Maker, Winner of Most Active Bank, 1st Runner Up of Most Volume Traded, Winner of First Trade on Matching, dan Winner of Most Active FXall Bank (Maker).
Senior Executive Vice President Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengatakan, dominasi BRI di pasar valas ini terjadi berkat adanya peningkatan client base. BRI senantiasa aktif sebagai market maker dalam memenuhi kebutuhan client, baik segmen ritel, korporasi maupun interbank.