Pilkades Biyawak Diulang

Minggu 17-11-2013,10:56 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

**Cakades Incumbent di Jatiwangi Tumbang   MAJALENGKA - Minggu ini (17/11) digelar pemilihan kepala desa (Pilkades)  ulang Desa Biyawak, Kecamatan Jatitujuh. Sebelumnya pada Jumat (15/11) kertas suara yang tidak terpakai dimusnahkan oleh panitia disaksikan Muspika Jatitujuh dan ketiga calon Kades yakni Kana, H Jariah dan  Caca Dadang Johari beserta para Timses masing-masing calon. Aparat Desa Biyawak, Eman Soleman mengatakan, ketiga Cakades sudah membuat kesepakatan secara tertulis diketahui BPD dan Panwas di sela  Pemusnahan pembakaran kertas suara yang tidak terpakai Jumat (15/11) di Balai Desa setempat. Seperti diketahui, Pelaksanaan Pilkades Desa Biyawak pada Minggu (12/11) berlangsung ricuh karena ada dugaan money politic oleh calon tertentu, sehingga pelaksanaannya diundur pada Minggu (17/11) ini. Sementara itu, Pilkades di Kecamatan Jatiwangi diwarnai dengan tidak terpilihnya kembali calon incumbent dalam Pilkades Desa Leuweunggede dan Desa Cicadas. Dii Desa Leuweunggede, Calon incumbent  Niskem hanya meraih  435 suara. Sedangkan rivalnya  Kapala Ade meraih 1.355 suara dan  Suhara 968 serta  blanko 74 suara. Dengan demikian, Ade bakal memimpin Desa Leuweunggede enam tahun kedepan menggantikan Kuwu Niskem. Begitupula dengan Pilkades di Desa Cicadas, calon incumbent  otong Junaedi hanya meraih  698 suara, dan dikalahkan Z  Asikin  yang meraih 1.086 suara  serta   Umi Nana meraih  546 suara dan blanko 74 suara. Sedangkan di Desa Burujulwetan Kecamatan Jatiwangi H Apip Abdul Latif yang menjabat Ketua Apegja meraih  2.118 suara dan dikalahkan oleh  Thomas Setiawan  dengan raihan suara mencapai  3119  dan blangko 113 suara. Sementara calon tunggal di Desa Andir Kecamatan Jatiwangi, H Uung terpilih menjadi Kuwu dengan meraih  1.469 suara dan  blangko 73 suara. (ara)    

Tags :
Kategori :

Terkait