Pria Nikahi Domba di Gresik Viral, Berujung Minta Maaf, Begini Pengakuannya

Selasa 07-06-2022,06:15 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Radarcirebon.com, GRESIK - Pria nikahi domba di Desa Klampok, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik viral di media sosial, Selasa, 7, Juni 2022.

Prosesi pria nikahi domba tersebut dilaksanakan di Pesanggrahan Keramat Ki Ageng, Desa Jogodalu, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik.

Pria yang nikahi domba tersebut adalah Saiful Arif (44), yang merupakan warga Desa Klampok. Prosesi pernikahan tersebut membuat geger.

Pasalnya, ada anggota DPRD Kabupaten Gresik yang ikut hadir dalam resepsi pernikahan seorang pria dengan domba betina tersebut.

Baca juga:

Pasca viral di media sosial, mereka yang terlibat dalam acara tersebut menyampaikan klarifikasinya. Bahwa pernikahan dengan domba tersebut sekadar konten.

Seperti diketahui, dalam konten video tersebut, Saeful Arif menamakan dirinya Satrio Piningit. Sementara domba betina diberi nama Sri Rahaya bin Bejo.

Adapun prosesi pernikahan tersebut dilaksanakan layaknya prosesi adat. Ada seserahan, juga mereka berhias layaknya sepasang pengantin.

Berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait