Tuan rumah sendiri harus bermain tanpa Walker yang masih cedera dan Cancelo yang terkena suspensi setelah dikartu merah akhir pekan lalu.
Kalvin Phillips yang didatangkan dari Leeds di bursa transfer musim ini menurut Guardiola akan mulai duduk di bangku cadangan.
Hal serupa mungkin akan dilakukan Pep pada Haaland yang belum sepenuhnya pulih.
Chelsea dalam kondisi yang tidak ideal dengan tingginya angka cedera. Nama-nama seperti Fofana, James, Chilwell, Kante, Arrizabalaga dipastikan absen.
Dari lima pertemuan terakhir, Manchester City berhasil memenangkan dua pertandingan terakhir secara berturut-turut dengan skor tipis 1-0 sedangkan tiga pertandingan lain dimenangkan oleh Chelsea.
Sportsmole memprediksikan pertandingan ini akan dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 3-1.
Prediksi susunan pemain Manchester City vs Chelsea:
Manchester City: Ortega, Lewis, Dias, Laporte, Gomez, Palmer, Rodri, Foden, Mahrez, Alvarez, Grealish
Chelsea: Mendy, Azpilicueta, Chalobah, Koulibaly, Cucurella, Gallagher, Zakaria, Kovacic, Ziyech, Broja, Pulisic.
Sementara itu, berikut link adalah streaming pertandingan Manchester City vs Chelsea di ronde ketiga Carabao Cup Manchester City vs Chelsea (mola.tv)