ANJATAN – Kepala SMP Negeri 1 Anjatan, Bakhrudin SPd MPd memberlakukan aturan tegas kepada para siswanya. Yakni melarang merayakan malam pergantian tahun 2014 khususnya di lingkungan sekolah. “Tidak boleh ada acara pesta, perayaan dalam bentuk apapun untuk menyambut tahun baru masehi,” tegas dia kepada Radar, Jumat (20/12). Selain siswa, pihaknya juga menginstruksikan kepada para guru dan karyawan untuk melakukan pengawasan lebih ketat di lingkungan sekolah agar larangan tersebut berlaku efektif. “Kepada orang tua juga kita mengajak untuk menjaga anak-anaknya, agar tidak melakukan aktivitas yang negatif di malam tahun baru. Alhamdulillah, orang tua menerima, setuju, dan mendukung adanya larangan ini,” ujar dia. Sebab menurut Bakhrudin, merayakan malam tahun baru bukan merupakan adat dan budaya masyarakat Indramayu yang mayoritas beragama Islam. Apalagi jika aktivitas yang dilakukan menjurus ke arah negatif seperti hura-hura, konvoi di jalan raya, menyalakan petasan hingga melakukan tindakan maksiat. “Tahun baru masehi bukanlah hari besar keagamaan. Ada baiknya pergantian tahun diisi dengan berbagi kepedulian terhadap sesama dan meningkatkan amal ibadah,” terang Bakhrudin. (kho)
Siswa Dilarang Rayakan Tahun Baru
Sabtu 21-12-2013,11:51 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :