15 Rumah Bakal Tergusur Imbas Pembangunan Jalan Lingkar Timur Selatan Kuningan

Jumat 03-02-2023,18:15 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Pembangunan Jalan Lingkar Timur Selatan (JLTS) di Kabupaten Kuningan, sedang direncanakan.

Pembanunan jalan baru di Kuningan tersebut, nantinya akan terhubung dengan Jalan Lingkar Timur yang sudah beroperasi.

Jalan Lingkar Timur Selatan ini akan terbentang dari Ancaran ke Desa Windujanten Kecamatan Kadugede.

Saat ini, Pemkab Kuningan sudah menganggarkan dana sekitar Rp30 miliar dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) untuk pembebasan lahan.

BACA JUGA:Uji Coba Bayar Tol Tanpa Sentuh, Lokasinya Ada di Ruas Tol Berikut Ini

BACA JUGA:Pemkab Kuningan Ngotot Membuat Jalan Baru Lingkar Timur Selatan, Ternyata Ini Penyebabnya

Menurut rencana, pembangunan jalan tersebut akan melintasi tiga kecamatan yang ada di wilayah Kuningan Timur dan Selatan.

Diantaranya Kecamatan Sindangagung, Kecamatan Kuningan, dan Kecamatan Kadugede, dengan lahan tanah yang akan dibangun untuk jalan sepanjang 9,45 km.

Menurut mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Kuningan, H Ridwan Setiawan, M.Si, lahan yang akan terpakai sebagian besar milik warga.

"60 persen milik masyarakat, 40 persen milik desa," katanya dalam podcast yang ditayangkan Kuningan Mass bulan Desember 2022 lalu.

BACA JUGA:Bayar Tol Tanpa Sentuh Berlaku Mulai Kapan? Begini Cara Kerjanya

BACA JUGA:Jalan Baru di Kuningan Ancaran Tembus Kadugede, Lewat Sawah dan Perbukitan

Ditambahkan Ridwan, selain tanah milik masyarakat dan desa, juga ada beberapa rumah yang bakal tergusur imbas dari pembangunan JLTS ini.

"Ada beberapa rumah, sekitar 15 rumah yang akan tergusur," ucapnya dikutip radarcirebon.com, Jumat 3 Februari 2023.

Selain itu, ada beberapa lahan yang sejak awal harus dihindari seperti Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) yang terpaksa digunakan.

Kategori :