CIREBON, RADARCIREBON.COM - Dalam rangk membangun sinergitas dengan seluruh elemen lembaga, termasuk Attaqwa Center, Bank BTN Syariah Melakukan kerjasama dalam bentuk penandatanganan MOU dengan Attaqw Center.
MoU ini digelar bertepatan dengan Attaqwa Center menggelar launching program Ramadhan 1444 Hijriah sekaligus munggahan keluarga besar Attaqwa Center Kota Cirebon, Jumat (17/3/2023). Hadir langsung Wakil Walikota Dra Hj Eti Herawati, Ketua Attaqwa Center DR H Ahmad Yani MAg, Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Drs Sutisna MSi, Kepala Cabang Bank BTN Syariah Cirebon Jajang W Hermawan, khotib sholat Tarawih Masjid Attaqwa, Dandim 0614 Kota Cirebon Letkol Inf.
Robil Saefullah. Kepala Cabang Bank BTN Syariah Cirebon Jajang W Hermawan, menjelaskan, MoU ini dilakukan bagian dari upaya BTN Syariah cirebon menjalin kerjasama dengan attaqwa Center.
Menurut Jajang, alhamdulillah BTN syariah siap bersinergis dengan lembaga-lembaga islam termasuk Attaqwa Center. apalagi attaqwa Center, kata Jajang, akan menggalang dana wakaf pesantren, mudah mudahan kita siap membantu penampungan dananya dengan dibuatkan rekening khusus.
BACA JUGA:Kantor Baru Maybank di Cirebon Ada di Sini, Dekat dengan Kuliner Nasi Lengko
BACA JUGA:Patroli hingga ke Gunung Ciremai, Anggota Polsek Cikijing Lacak Pemburu Satwa Liar
"insyaallah kedepan akan banyak rekening kita siapkan terkait berbagai program attaqwa." Ujarnya. Bank BTN syariah, kata Jajang, pada MoU ini kaitannya lebih layanan kita sebagai perbankan syariah. Dirinya melihat potensi attaqwa luar biasa, dari Kencleng jumatan jamaah cukup besar, itu belum termasuk dana donasi yang masuk.
Ketua Attaqwa Center Cirebon, DR Ahmad Yani MAg mengatakan hari ini attaqwa melaunching program Ramadhan sekaligus munggahan keluarga besar attaqwa Center kota Cirebon.
Dan ini spesial setelah sebelumnya terkena pandemi covid 19, mulai tahun ini attaqwa terus mensyiarkan Ramadhan, mohon doa restu dengan kemampuan yang ada dengan menggelar program Ramadhan termasuk 20 tenda yang menjual makanan selala Ramadhan.
"Inilah program ramadhan 1444 Hijriah," ujarnya. Program pawai bersama, buka puasa bersama, kajian Ramadhan, shalat tarawih satu malam 1 juz, penerimaan ziswaf, studi Islam intensif, nuzulul quran, seminar Ramadhan, festival Ramadhan, itikaf, qiyamulail, sholat Idul fitri berjamaah. Yani juga mengucapkan terima kasih kepada bank BTN Syariah yang telah bekerjasama dengan Attaqwa Center.
BACA JUGA:Wisata Delman Bersama Siswa TKIT Assunnah
BACA JUGA:ANEH TAPI NYATA Harga Pasar Internasional Naik, Emas Produksi Antam Justru Turun
"Terima kasih bank BTN syariah atas kerjasamanya," terangnya. Wakil Walikota Dra Eti Herawati mengapresiasi program Ramadhan 1444 Hijriah oleh Attaqwa Center.
Keberadaan Attaqwa ini menjadi magnet tersendiri, menjadi daya tarik termasuk attaqwa menjadi tujuan wisata religi. "Tidak terasa Ramadhan didepan kita," ujarnya.
Ramadan bulan mulai dan penuh berkah, menyambut bulan suci ini kita bersihkan hati dan jiwa supaya ibadah puasa yang kita jalani diterima Allah SWT. Diturunkan Al quran di bulan Ramadhan sebagai pedoman hidup.