Libur Tahun Baru, Pedagang Makanan Untung

Sabtu 04-01-2014,09:38 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

KANDANGHAUR – Liburan tahun baru memberikan berkah bagi pedagang makanan. Karena di momen tersebut banyak pembeli yang datang. Sebagian besar warga atau pengunjung yang sedang berlibur. Salah satunya Sakiman (44), pedagang makanan di lokasi wisata pantai Lemah Abang Kalimenir, Desa Eretan Kulon Kecamatan Kandanghaur. Di momen liburan tahun baru, ia mengaku omzet penjualan ikan bakar naik hingga 50 persen. “Mulai menjelang tahun baru sudah naik. Namun, pada saat malam tahun baru hingga esok harinya bertambah ramai. Kenaikannya sekitar 50 persen dari hari biasanya,” ujarnya kepada Radar, kemarin. Liburan tahun baru, pantai wisata LA banyak dikunjungi warga. Selain dari wilayah Indramayu, juga ada dari luar daerah. “Termasuk pengendara yang hendak berlibur ke luar kota. Mereka banyak yang mampir kesini. Namun, dari mereka yang tidak kebagian tempat di rumah makan atau warung yang berada di tepi jalan pantura,” imbuhnya. Hal senada diungkapkan, Rasmina (47). Pedagang makanan yang mangkal di tepi jalan pantura wilayah Patrol tersebut, mengaku pada liburan tahun baru omzetnya meningkat. “Yang jelas naik dan hasilnya lumayan. Bahkan tidak pada tahun baru saja. Saat liburan Natal juga cukup lumayan. Apalagi menjelang hari raya idul Fitri atau saat arus mudik, keuntungan yang kita dapat dari hasil dagangan lebih besar lagi,” kata Rasminah. (kom)

Tags :
Kategori :

Terkait