Pasca Jalani Operasi Pengangkatan Tumor di Dekat Payudaranya Selama 8 Jam, Begini Kondisi Nikita Mirzani

Minggu 30-04-2023,04:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Selama ini artis Nikita Mirzani menderita sakit tumor yang tumbuh di dekat payudaranya.

Pada hari Jumat, 28 April 2023, Nikita Mirzani tengah menjalani operasi pengangkatan tumor yang selama ini tumbuh di dekat payudaranya. Operasi tersebut berjalan kurang lebih 8 jam.

Begini kondisi terkini Nikita Mirzani menyampaikan postingan lewat Instagram Story-nya di akun @nikitamirzanimawardi_172. “Alhamdulillah operasi Kak Niki berjalan lancar selama kurang lebih 8 jam, terima kasih doanya,” tulisnya, Sabtu, 29 April 2023.

Selang beberapa saat Nikita sendiri mengunggah video di feed akunnya. Dia menjelaskan soal sakitnya itu. “Aku ada operasi di dekat payudara aku. Dibilangnya tumor dan ada kelenjarnya. Mudah-mudahan operasi berjalan lancar,” ungkapnya, dikutip dari pojoksatu.id.

BACA JUGA:Sumedang Terbaik Kedua Kinerja Pemda dan Parasamya Purnakarya Nugraha

BACA JUGA:Gadis Hilang asal Majalengka Ditemukan, Ini Langkah yang Dilakukan Polisi

Pada saat menuju ruang operasi itu, Nikita mengenakan daster yang sudah lama milik almarhumah ibunya. “Pakai dastrer mama aku yang sudah enggak ada, aku merasa dilindungi, dipeluk saat aku tertidur lelap,” ungkapnya.

Selama menjalani operasi ini, Nikita sendiri tak ditemani kekasihnya Anthony Dedola. “Operasinya sendiri, enggak apa-apa, namanya kita dilahirkan sendiri, jadi semuanya harus serba sendirinya,” lanjutnya.

Kemudian, video itu menggambarkan beberapa momen dirinya di meja operasi hingga dipindahkan ke ruang perawatan dan saat ini sedang masa recovery.

“I’m a fighter, it’s in my blood, no one can take it from me,” tulisnya pada caption postingannyan itu.

BACA JUGA:Anggota Polisi Ditemukan Tewas di Rel Kereta Api Jatinegara

BACA JUGA:Asyik, Terminal Wisata Paniis Segera Beroperasi

Banyak yang mendoakannya segera pulih, sebutnya saja Chef Vinny Lee, “Get well soon Niki”.

“Get well soon Ka Niki,” sambung Bunga Zainal.

“Keep strooong mbakyu. Gak usah mikirin film. Yang penting jadi. Bagus. Bismillah. Dah istirahat aja yaaa. Yaaa?,” komen Hanung Bramantyo yang sekaligus men-spill projek film mereka.

Kategori :