Kelola Waduk Darma Kuningan, PT Jaswita Bakal Gandeng Bumdes Desa Jagara

Kamis 04-05-2023,20:30 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Jalinan kerjasama tersebut, dibenarkan oleh Ketua Koordinator Teknis Wisata Waduk Darma Kuningan, Umar Hidayat.

BACA JUGA:Kota Tahu, Sumedang yang Melegenda, Ternyata Erat Kaitannya dengan Pedagang dari Tiongkok

BACA JUGA:Mutasi Terakhir di Pemkot Cirebon? Walikota Azis: Kesuwun Pak 4 Orang, yang Marah Lebih Banyak

Direktur Bumdes Mekarjaya, Sofyan merasa bersyukur atas jalinan kerjasama lembaganya dengan pihak pengelola.

Disebutkan Sofyan, kerjasama itu bisa dirasakan langsung warga sekitar ketika musim lebaran 2023 kemarin.

Dengan melibatkan warga dan lembaga sekitar, imbas kerjasama ini bisa dirasakan langsung.

"Ini sangat berbeda ketika Waduk Darma dikelola oleh pihak lain sebelumnya. Pengelolaan sekarang sangat terasa memberdayakan masyarakat," ungkap Sofyan. 

BACA JUGA:Di Forum PBB, Ridwan Kamil Perkenalkan Toponimi dalam Manajemen Gempa Cianjur

Dijelaskan Sofyan, saat musim libur lebaran kemarin, perolehan pemasukan dari tiket masuk, bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Dengan pemasukan ratusan juta rupiah tersebut, bisa menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Kabupaten Kuningan dan juga Pemprov Jabar.

"Alhamdulillah kami bisa setor PAD ke pemprov dan juga Pemkab Kuningan," katanya.

Selama libur lebaran kemarin, pihaknya mampu menjual 35 ribu tiket dengan harga tiket Rp15 ribu per lembar.

BACA JUGA:Bus Nahas Bawa 30 Penumpang Santri Masuk Jurang di Sulteng

Sofyan menambahkan, pemasukan ke Pemkab Kuningan berasal dari retribusi parkir kendaraan. 

Dimana biaya parkir kendaraan pengunjung, ditetapkan dengan sistem plat berlaku untuk 24 jam.

 "Tiket parkir sudah ditetapkan sistem plat. Yakni untuk motor Rp5 ribu, mobil pribadi sebesar Rp10.000 dan bus ditetapkan Rp25 ribu," jelas Sofyan.*

Kategori :