Tak Dianggap Banyak Orang, Syekh Panji Gumilang Justru Serius, Soal Apa Itu?

Kamis 01-06-2023,06:18 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya
Tak Dianggap Banyak Orang, Syekh Panji Gumilang Justru Serius, Soal Apa Itu?

BACA JUGA:Bupati Cirebon Lepas 366 Calon Jemaah Haji Kloter 4, Terbang dari Bandara Kertajati Majalengka

Sebagai bahan pangan, sorgum berada pada urutan ke-5 setelah gandum, jagung, padi, dan jelai. Sorgum merupakan makanan pokok penting di Asia Selatan dan Afrika, terutama di Sub-Sahara.

Sementara di Indonesia baru sebatas diolah untuk pakan burung.

2.Sorgum Numbu

Syech Al-Zaytun telah melakukan penelitian terhadap sorgum numbu ini sejak tahun 2002/2003. 

Problem tanaman ini adalah belum menemukan prosesing yang tepat. Sehingga, sorgum ini dapat disajikan di meja makan.

BACA JUGA:Pondok Pesantren Al Zaytun Dianggap Tidak Lazim, Begini Komentar Kepala Madrasah Asal Terisi Indramayu

Namun karena keseriusannya, Syech Al-Zaytun telah menemukan formulasi pengolahannya. Sorgum jenis ini bisa menjadi beras yang luar biasa.

3. Hanjeli  atau Jali-jali

Jali-jali, merupakan sejenis tumbuhan biji-bijian tropika dari suku padi-padian atau Poaceae.

Asalnya dari Asia Timur dan Malaya. Namun sekarang telah tersebar ke berbagai penjuru dunia.

Beberapa varietas memiliki biji yang dapat dimakan dan dijadikan sumber karbohidrat dan juga obat.

BACA JUGA:Teknologi Khusus di Ponpes Al Zaytun, Transfer Embrio, Didatangkan dari Kanada, Apa Itu?

Syekh Al Zaytun menemukan hanjeli piulut. Bila di Eropa semacam barley. Hanya bedanya hanjeli ini memiliki bulir yang lebih besar dari barley.

Ini merupakan sumber makanan yang bisa mengokohkan tulang. Untuk snack para santri Al-Zaytun. Bisa menjadi selingan pangan supaya jangan hanya bubur kacang hijau saja.

Bubur hanjeli ini bisa disajikan dengan campuran labu, kacang black eyed atau kedelai organik dan sorgum merah.

Kategori :