Madura United (MU) dan Borneo FC masih perkasa, tidak terkejar tim lawan pada pekan kesepuluh lantaran mengantongi poin lebih baik.
Madura United (MU) bertahan di posisi puncak klasemen Liga 1 dengan 20 poin meski pada laga terakhir di Stadion Gelora Bangkalan ditahan imbang Bhayangkara FC.
Madura United menjadi satu-satunya kesebelasan yang mencetak enam kemenangan, dua kali hasil seri dan dua kali kalah.
Borneo FC menempati posisi kedua dengan 19 poin, hasil dari lima kali menang, empat kali seri dan sekali kalah.
Posisi MU dan Borneo FC tidak mungkin terkejar meski Senin hari ini (28/8) ada dua pertandingan yang digelar di tempat berbeda.
Arema FC menantang Persikabo 1973 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, dan PSM Makassar melawan Persis Solo di Stadion BJ Habibie, Pare-pare.
Empat klub itu tidak mungkin mengejar perolehan poin Madura United dan Borneo FC lantaran terpaut jauh.
Arema FC dan Persikabo 1973 sama-sama terdampar di zona degradasi, sedangkan PSM Makassar dan Persis di papan tengah. Menarik! (JPNN)