Penilaian Bank Sampah di Gempol, Camat Jadi Nasabah

Senin 18-12-2023,13:30 WIB
Reporter : Cecep Nacepi
Editor : Leni Indarti Hasyim

GEMPOL, RADARCIREBON.COM - Giliran bank sampah Indah Makmur Desa Kedungbunder yang dinilai oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cirebon. Seperti bank sampah lainnya yang masuk lima besar, seluruh aspek dinilai oleh tim dari DLH Kabupaten Cirebon.

Mulai dari pengelolaannya, jumlah nasabah, waktu  beroperasi, perlengkapan sarana prasarana, gudangnya, administrasi, maupun buku nasabah maupun pencatatan keuangan, kemitraan, dan lainnya.

Subkoor Peningkatan Kapasitas dan Kemitraan Lingkungan pada DLH Kabupaten Cirebon, Yayan Hendriyan ST MT mengatakan, lomba bank sampah merupakan salah satu program DLH Kabupaten Cirebon, yang bertujuan agar bank sampah di kabupaten terus bersemangat untuk memperbaiki kinerjanya.

Penilaian lomba bank sampah itu, juga dihadiri oleh Camat Gempol Sri Darmanto. Melihat ada dua bank sampah yang masuk dalam kategori lima besar di wilayahnya, Camat Gempol merasa bangga.

BACA JUGA:Seri Penutup bLU cRU Yamaha Sunday Race di Mandalika, Nantikan Persaingan Seru Pembalap Terbaik Nasional

BACA JUGA:OJK Minta Perbankan Blokir Rekening Aktifitas Kejahatan dan Judi Online

“Alhamdulillah untuk di Kecamatan Gempol ada dua bank sampah yang masuk kategori lima besar. Yakni Bank Sampah Indah Makmur dan Al Karima. Tentunya ini membanggakan,”  katanya.

Dijelaskan Sri Darmanto, kedua bank sampah di wilayah Kecamatan Gempol tersebut sudah banyak nasabahnya. Bahkan, ada tabungan dari bank sampah digunakan untuk membuat SIM dan pelayanan SKCK di Polresta Cirebon.

Karena itu, harusnya menjadi motivasi untuk desa lain untuk membangun bank sampah. Bahkan, Sri Darmanto sendiri terdorong untuk menjadi nasabah bank sampah tersebut. Saat itu juga, Ia pun meminta pada bank sampah Indah Makmur untuk menjadikannya nasabah.

“Semenjak saya datang di Kecamatan Gempol, saya sangat men-support sekali terkait dengan penanggulangan sampah. Termasuk, menjadi nasabah untuk dua bank sampah ini,” ujarnya.

BACA JUGA:Sosialisasi Paslon Prabowo-Gibran, Ini yang Dilakukan TKD Kota Cirebon

BACA JUGA:Ria Ricis dan Teuku Ryan Beda Pola Asuh, Begini Pengaruhnya Kepada Anak

Dengan program bank sampah, Sri Darmanto berharap, banyak masyarakat yang peduli lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. “Warga bisa memilahnya, yang punya nilai ekonomis dijual ke bank sampah,” ujarnya. (cep)

Kategori :