Persib Siapkan Opsi Lain di Lini Depan, Duet David – Ciro Sudah Tidak Terpakai?
RADARCIREBON.COM – Persib Bandung sedang menyusun strategi baru di lini depan seiring produktivitas gol yang menurun di putaran kedua Liga 1 2023/2024.
Hal itu diungkapkan asisten pelatih Persib Bandung, Goran Paulic. Asisten Bojan Hodak itu mengatakan, bahwa Persib Bandung membutuhkan lebih banyak pencetak gol.
Selama ini, Persib lebih sering mengandalkan duet David da Silva dan Ciro Alves sebagai mesin gol di setiap pertandingan.
Sejauh ini memang cukup efektif. Terbukti Persib menjadi tim paling produktif di Liga 1 2023/2024 dengan catatan 42 gol dari 23 pertandingan.
BACA JUGA:Real Madrid Kirimkan Dua Pesan Khusus untuk Mbappe; Drama Transfer Berlanjut?
BACA JUGA:Pertama di Dunia, Dokter Tiongkok Menemukan Golongan Darah Subtipe P
Namun demikian, pelatih belum puas. Makanya, selama jeda kompetisi dilakukan evaluasi total untuk mempertajam sektor depan.
Goran Paulic menjelaskan, bahwa ada beberapa faktor yang membuat Persib kesulitan memenangkan pertandingan.
Untuk diketahui, meski mendapat label tim paling produktif, Persib justru tidak mampu cetak gol dalam tiga pertandingan terakhir Liga 1.
Maung Bandung mandul ketika melawan PSM Makassar, Persik Kediri dan Bali United, sebelum jeda kompetisi.
BACA JUGA:Uji Coba Lawan Iran, Timnas Indonesia Untung Banyak
BACA JUGA:Inilah 5 Hal yang Perlu Dilakukan Bila Kamu Sakit
Menurut Goran, ada faktor kunci yang menyebabkan Persib kesulitan mencetak gol. Yaitu, tim lawan yang sudah mempelajari strategi dan karakter pemain mereka.
Diakui oleh Goran, bahwa lini depan Pangeran Biru terlalu bergantung pada duet striker Ciro Alves dan David da Silva.