Shayne Pattynama Anak Emas Shin Tae-yong? Manager Timnas Indonesia Bilang Begini

Sabtu 13-01-2024,14:35 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

RADARCIREBON.COM - Pemain naturalisasi Indonesia Shayne Pattynama, belum ada keterangan resmi sudah kembali bergabung ke Timnas Indonesia.

Hal tersebut karena sang pemain, sedang menemani ibunya yang tengah menderita sakit di Belanda.

Kabar terbaru yang dibagikan oleh Sumadji selaku Manager Timnas Indonesia, ibu Shayne Pattynama sudah menjalani operasi dan berjalan baik.

Diharapkan dalam waktu dekat, Shayne sudah bisa kembali ke Qatar untuk bergabung bersama rekan-rekannya di Piala Asia 2023.

BACA JUGA:Sumardji: Bukan Saddil yang Tadinya Dicoret, Tetapi Pemain Ini

Seperti diketahui, sejak menjalani training camp (TC) di Turki, Shayne Pattynama izin pulang untuk menemani ibunya yang tengah menderita sakit.

Namun hingga gelaran Piala Asia 2023 sudah resmi dibuka, Shayne belum terlihat dalam skuad Garuda yang tengah menjalani latihan di Qatar.

Menurut Sumadji, Shayne kemungkinan baru bisa menjalani pertandingan saat Indonesia vs Vietnam tanggal 19 Januari 2024 mendatang.

Dengan begitu, laga perdana Indonesia vs Irak, pemain yang berposisi sebagai wing bek ini, dipastikan absen.

BACA JUGA:Frisma Targetkan Menang di Dapil VII

"Harapannya, nanti ketika Timnas lawan Vietnam, Shayne bisa bermain," kata Sumardji dikutip dari Youtube Nalar TV Indonesia, Sabtu 13 Januari 2024.

Meski belum ada kejelasan kapan kembali gabung, Sumadji menolak anggapan jika Shayne mendapat perlakuan khusus dari Shin Tae-yong.

Dijelaskan Sumardji, keputusan Shin Tae Yong yang tetap mempertahankan pemain yang bersangkutan, karena beberapa alasan.

"Yang pertama, kesalahan bukan pada diri Shayne," ucap Sumardji menirukan ucapan pelatih Indonesia tersebut.

BACA JUGA:BJB syariah Cirebon Gelar Akad Masal PPR Subdisi FLPP 2024

Kategori :