Ini Dia 6 Tindakan Medis untuk Mengatasi Ambeien

Minggu 11-02-2024,09:30 WIB
Reporter : Rio Aji
Editor : Rio Aji

BACA JUGA:Bawaslu Kota Cirebon Inginkan Peserta Pemilu Berkomitmen Patuhi Aturan Saat Masa Tenang

4. Koagulasi dengan bipolar, laser, dan inframerah

Prosedur medis untuk mengatasi ambeien dengan sinar inframerah atau laser bisa dilakukan untuk membakar jaringan ambeien.

Prosedur ini dilakukan dengan tujuan memotong aliran darah yang terdapat pada pembuluh darah vena yang mengalami pembengkakan, sehingga ukurannya tidak bertambah besar. 

Meski begitu, ada risiko terjadinya kekambuhan jika dibandingkan dengan menjalani prosedur ligasi pita karet. 

5. Operasi hemoroidektomi

Lalu, ada pula prosedur hemoroidektomi, prosedur bedah yang efektif untuk mengatasi ambeien berat dan kambuhan. Prosedur ini dilakukan dengan mengangkat jaringan yang berlebihan dan menjadi penyebab perdarahan. 

Prosedur bedah dilakukan dengan anestesi lokal yang dipadukan dengan anestesi spinal, umum, dan pemberian obat penenang. 

2

Waktu yang dibutuhkan untuk pemulihan setelah menjalani prosedur ini sekitar dua minggu. Namun, tidak menutup kemungkinan akan membutuhkan waktu lebih lama, yaitu sekitar tiga hingga enam minggu untuk bisa kembali beraktivitas seperti biasa. 

Pun, akan muncul rasa sakit setelah prosedur dilakukan, biasanya dokter akan memberikan obat penghilang nyeri untuk membantu mengurangi rasa sakitnya. 

6. Bedah hemorrhoidopexy

Disebut juga sebagai metode stapling, hemorrhoidopexy dilakukan dengan menjepit ambeien yang keluar dari dinding dubur menuju ke anus. 

Prosedur tersebut akan membuat pembuluh vena kembali ke posisinya di bagian dalam rektum sekaligus memutus aliran darah, sehingga benjolan akan menyusut dan cairan yang ada di dalamnya bisa diserap kembali oleh tubuh.  

Dibandingkan dengan prosedur hemoroidektomi, prosedur ini membutuhkan waktu pemulihan yang lebih singkat. Kamu sudah bisa beraktivitas hanya dalam waktu sekitar tujuh hari setelah operasi. Pun, prosedurnya terbilang tidak terlalu menyakitkan. 

Kategori :

Terkait