Dari wajahnya, hewan satu ini memang terlihat tenang, dewasa, dan jauh dari kata jahil. Padahal, kucing abu suka banget bermain, punya rasa penasaran yang tinggi, atraktif, dan punya sifat jahil, lho!
2. Bi- color
Warna bulu kucing bi-color berarti belang yang memiliki dua warna sekaligus. Hampir semua kucing dua warna memiliki karakter yang lucu. Namun, ada juga yang bersifat misterius, tidak suka sentuhan, tetapi mudah berubah jadi manja.
Ini dia beberapa contoh warna bulu kucing yang bi-color.
- Van bi: warna putih yang dominan pada seluruh tubuh dan dihiasi aksen hitam yang ada pada bagian punggung, ekor, atau telinga.
- Dilute: perpaduan dua warna bulu yang tampak pudar.
- Smokey: kombinasi hitam atau abu-abu dengan warna putih pada bagian dalamnya.
- Tabbies: biasanya dimiliki kucing liar yang warna bulunya beragam, seperti perpaduan oranye, abu-abu perak, dan cokelat.
3. Tiga Warna
Kamu juga bisa menemukan kucing yang terdiri dari tiga warna, lho! Biasanya, karakter mereka lebih dinamis, aktif, penasaran, dan suka bermain.
Nah, ada beberapa jenis kucing yang punya tiga warna bulu di tubuhnya, seperti ras calico, tabico, torties, torbie, dan seal point.
BACA JUGA:Banjir di Kalijaga Kota Cirebon, Warga Sempat Mengungsi