Pasang Foto Nyleneh di Kertas Suara DPD RI Dapil Jabar, Begini Alasan Komeng

Kamis 15-02-2024,07:00 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Ada yang menarik saat masyarakat melakukan pemungutan suara di TPS, khususnya di wilayah Jawa Barat.

Pasalnya, dari 5 kertas suara yang ada, 1 surat suara yakni DPD RI membuat heboh para pemilih.

Karena didalam kertas suara itu, terdapat foto komedian yang bernama Alfiansyah Bustami alias Komeng.

BACA JUGA:Real Count KPU Data 36,66 Persen, Hasilnya: Prabowo-Gibran Menang di 5 Provinsi

BACA JUGA:Kembali, Ketua KPPS di Jawa Timur Meninggal Dunia Akibat Kelelahan

BACA JUGA:Ratusan Juta Serangan Siber Menerjang Situs Resmi KPU RI, Begini Reaksi Komisioner

Dalam foto tersebut, Komeng melakukan pose aneh dan berbeda dengan calon DPD lainnya.

Komeng pun mengungkap cerita di balik foto dirinya yang dianggap nyeleneh pada surat suara Pemilu 2024.

Dalam foto itu, dia tampak memasang ekspresi lucu, berbeda dengan calon lainnya.

BACA JUGA:Adem, Prabowo-Gibran Ingin Segera Silaturahmi dengan Paslon 1 dan 3

BACA JUGA:Sekjen PDI Perjuangan: Ada Fenomena Overshooting di Pemilu 2024

BACA JUGA:Ini Dia 5 Cara Cepat Membersihkan Tinta Pemilu Dijamin Bersih dan Berhasil Jangan Sampai Golput Ya

Komeng mengaku sempat bertanya kepada pihak KPU (Komisi Pemilihan Umum) soal foto untuk surat suara.

"KPU menyarankan pakai pakaian ciri khas masing-masing atau pakaian adat, tetapi saya kasih foto yang itu, orang KPU ketawa,” kata Komeng kepada awak media, Rabu 14 Februari 2024.

Lantaran diperbolehkan, pria berusia 52 tahun itu kemudian memilih menggunakan foto dirinya yang dianggap nyeleneh.

Kategori :