Striker Ajax Diincar PSSI, Keturunan Indonesia Berdarah Suriname

Senin 19-02-2024,15:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

RADARCIREBON.COM - Striker Ajax Amsterdam Jaydon Banel, menjadi alternatif pemain yang akan dinaturalisasi oleh PSSI.

Timnas Indonesia saat ini tengah kekurangan stok di lini serang, kehadiran pemain keturunan Indonesia yang bersedia dinaturalisasi, menjadi angin segar bagi PSSI.

Harapan tersebut muncul dari pemain keturunan Indonesia yang tengah berkarir di Ajax Amsterdam, Liga Belanda.

Jaydon Banel, yang berposisi sebagai pemain sayap ini, bisa dijadikan opsi oleh PSSI untuk mengisi juru gedor Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Pemilu Ulang di Kota Cirebon, 5 TPS Gelar PSU 24 Februari, Pemilih yang Sudah Terdata Harap Bersiap

BACA JUGA:5 Manfaat Konsumsi Telur Setiap Hari yang Perlu Diketahui

Mengutip akun Garuda Space, Jaydon Banel merupakan pemain grade A, yang bisa masuk ke dalam alternatif naturalisasi Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Jaydon Banel disebut memiliki darah Indonesia dan masuk sebagai salah satu pemain untuk dinaturalisasi oleh PSSI.

Di usianya yang masih muda, Jaydon Banel berguna untuk menambah daya gedor lini depan Skuad Garuda, yang belum mampu konsisten di beberapa laga terakhir.

Jaydon Banel sendiri, memulai karirnya bersama Ziburjia Junior, namun bakatnya mulai tercium oleh raksasa Liga Belanda, Ajax Amsterdam.

BACA JUGA:Partai Gelora Yakin Lolos ke Senayan, Berdasarkan Salinan C-Hasil

BACA JUGA:3 Petugas Pemilu 2024 yang Meninggal di Cirebon, Kuningan dan Indramayu, Berikut Ini Kisahnya

Sempat menimba ilmu delapan tahun di Akademi Ajax Amsterdam, Jaydon akhirnya sukses masuk tim U17 Ajax.

Satu musim dihabiskan, Jaydon kembali naik level. Di Ajax dirinya kembali dipercaya untuk masuk Tim U18.

Kemudian tahun 2022 lalu, Jaydon kembali alami peningkatan karir, dirinya dipromosikan ke tim Ajax U21.

Kategori :