Ribut Jersey Dilanjut Tanggal 27 Maret, Saatnya Dukung Timnas Indonesia

Rabu 20-03-2024,19:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

"Saat bertemu dengan beberapa pemain timnas di Eropa, saya menyempatkan diri berbicara, makan malam, dan membangun motivasi para pemain untuk menang melawan Vietnam," ujar STY saat ditemui di Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.

STY juga menyatakan kemenangan melawan Vietnam, baik di GBK dan saat laga tandang menjadi target yang dijanjikan kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Meski demikian, STY tidak bersedia menyebutkan skornya. Alasannya adalah karena sepak bola tidak dapat diperkirakan.

BACA JUGA:BPJS Salurkan Santunan Kematian pada Ahli Waris Kuwu di Kabupaten Cirebon

"Terakhir kami menang satu gol di Asian Cup. Bagaimana besok? Sepak bola tidak sesederhana skor. Namun yang pasti, saya optimistis tim akan siap saat pertandingan nanti dan mengejar kemenangan, baik di GBK ataupun Vietnam," tutup STY.

Timnas Indonesia sendiri tergabung bersama Irak, Vietnam dan Filipina di Grup F untuk zona Asia.

Posisi Indonesia di klasemen sementara tidaklah bagus. Saat ini, Skuad Garuda menghuni posisi dasar dengan raihan 1 poin. Angka pasukan merah putih sama dengan milik Filipina yang ada di posisi 3 klasemen.

Sementara Vietnam, berada di posisi 2 dengan raihan 3 poin. Angka mereka terpaut 3 poin dari Irak sebagai pemuncak klasemen.

BACA JUGA:Satpol PP Segel Gedung ULP PLN, Ternyata Ini Sebabnya

Sementara itu, tiket pertandingan Indonesia vs Vietnam yang dibagi dalam 4 kategori, sudah terjual habis.

Dengan begitu, sekitar 80 ribu suporter tanah air, bakal memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia kala menghadapi Vietnam di Stadion GBK besok malam.*

Kategori :