MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM – Sebanyak 432 calon jamaah haji (calhaj) yang tergabung pada Kloter 20 akan berangkat ke Tanah Suci pada Kamis, 30 Mei 2024 mendatang. Sebelumnya Kloter 4 calhaj dari Kabupaten Majalengka sudah diberangkatkan pada Selasa (14/5) lalu.
"Jumlah jamaah calon haji asal Kabupaten Majalengka berjumlah 1.192, tergabung pada 4 kloter. Yaitu, Kloter 4, Kloter 20, Kloter 24, dan Kloter 30. Kloter 24 akan bertolak dari Kabupaten Majalengka pada Senin, 3 Juni, dan kloter 30 akan bertolak dari Kabupaten Majalengka pada Minggu, 9 Juni 2024 mendatang," jelas Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kemenag Majalengka, KH Abu Mansyur.
Menurut KH Abu Mansyur, para calon jamaah haji dilepas dari Pendopo Bupati Majalengka lalu bertolak menuju Asrama Haji Indramayu.
Sesuai dengan SOP, para calhaj dari Asrama Haji Indramayu menuju Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati.
BACA JUGA:Kecelakaan di Beber, Bus Lindas Ibu dan Anak
Untuk gelombang pertama, yaitu Kloter 4 KJT, dari BIJB menuju Madinah, dan setelah 8 hari di Madinah, mereka meluncur menuju Makkah.
Sedangkan untuk gelombang kedua, yaitu Kloter 20 KJT, 24 KJT, dan 30 KJT, dari BIJB langsung menuju Kota Makkah.
"Selama 40 hari, para calhaj menjalani proses ibadah haji. Total jamaah calon haji asal Kabupaten Majalengka berjumlah 1.192 orang. Tiap Kloter berangkat mencapai 432 orang, ditambah petugas haji sebanyak 8 orang," jelas KH Abu Mansyur.
Disebutkan, calhaj termuda dari Kabupaten Majalengka, Rani asal Kecamatan Cikijing berusia 18 tahun, tergabung pada Kloter 4 KJT, dan calhaj tertua berusia 93 tahun, yaitu Fatimah, asal Kecamatan Kasokandel.
BACA JUGA:BYD Bangun Semangat Sportivitas Menyambut UEFA EURO 2024™
"Ada 8 petugas haji yang mendampingi para calhaj, termasuk Kepala Kemenag Majalengka, Dr H Agus Sutisna MPd, yang menjadi Petugas PPIH dari Arab Saudi," ujarnya. (ara)