Gempur Gakin Salurkan Rp1 Miliar

Sabtu 01-03-2014,09:10 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

KANDANGHAUR – Yayasan Gerakan Masyarakat Peduli Keluarga Miskin (Gempur Gakin) Kabupaten Indramayu telah menyalurkan bantuan dana sekitar Rp1 miliar. Dana tersebut untuk membantu warga korban banjir, baik berupa bantuan sembako, dukungan bidang kesehatan, pendidikan serta rehabilitasi rumah. Khusus untuk Kecamatan Kandanghaur, Yayasan Gempur Gakin menggelontorkan bantuan sebesar Rp500 juta untuk perbaikan rumah rusak berat dan roboh akibat banjir di Blok Kalimenir Desa Eretan Kulon. Penyaluran bantuan rehabilitasi rumah tersebut, diberikan langsung kepada warga korban banjir melalui panitia perbaikan rumah rusak berat dan roboh akibat musibah banjir Kabupaten Indramayu, kemarin. Ketua Yayasan Gempur Gakin, H Moch Sofyan berharap, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya serta sesuai peruntukan yakni untuk memperbaiki maupun membangun kediaman warga korban banjir. “Mudah-mudahan dapat digunakan dengan baik,” katanya kepada Radar, Kamis (27/2). Sepanjang musibah banjir dan setelahnya, jumlah warga dari keluarga miskin (gakin) pemohon bantuan terus meningkat. Hampir setiap hari puluhan warga gakin dari berbagai pelosok desa mendatangi kantor Gempur Gakin untuk meminta bantuan. Baik di bidang kesehatan, pendidikan, maupun permodalan. Sehingga diperkirakan jumlah bantuan selama triwulan pertama tahun 2014 akan terus bertambah. Semua dana penyaluran itu bersumber dari dana abadi yang tersedia sebesar Rp12 miliar. “Sepanjang permohonan tersebut sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan, maka proses pengajuannya akan berjalan cepat dan mudah,” terangnya. Menurut Sofyan, Yayasan Gempur Gakin yang lahir atas prakarsa DR H Irianto MS Syafiuddin (Yance) memang ditujukan untuk memproteksi serta membantu meringankan beban keluarga miskin di Indramayu. Pihaknya berharap dukungan dari para donator terus bertambah. Sehingga fungsi Yayasan Gempur Gakin benar-benar mampu membantu berbagai permasalahan sosial yang dihadapi warga gakin di Bumi Wiralodra. (kho)

Tags :
Kategori :

Terkait