Shin Tae Yong Kini Bisa Beli Rumah di Indonesia, Keuntungan Golden Visa

Sabtu 27-07-2024,20:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Pelatih Timnas Indonesia STY, mengaku deg-degan sekaligus senang karena mendapatkan golden visa yang diserahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo.

BACA JUGA:Era Digital, Apa Peran Aparatur Sipil Negara?

BACA JUGA:50 Tahun Hadir di Tanah Air, Yamaha Semakin Di Depan Ciptakan 'KANDO' untuk Konsumen Indonesia

Dirinya merasa bangga karena kiprahnya sebagai pelatih Timnas Indonesia selama 4 tahun lebih, mendapatkan pengakuan dari publik bahkan Presiden Jokowi secara langsung.

Pria berkebangsaan Korea Selatan ini pun mengaku akan bekerja lebih keras lagi, yakni untuk sepakbola Indonesia setelah memperoleh golden visa.

Sementara itu, dalam waktu dekat, Indonesia akan melakoni pertandingan pada tanggal 5 dan 10 September mendatang melawan Arab Saudi dan Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga zona Asia.

Sebelumnya Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan menuntaskan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde kedua zona Asia.

BACA JUGA:Jadi Bagian Keseruan bLU cRU Experience Day, Rasakan Riding Experience R15 Connected di Mandalika

2

BACA JUGA:Indonesia vs Malaysia, Garuda Muda Kalah Rekor, Link Live Streaming

Pada tanggal 6 dan 11 Juni 2024 kemarin, secara berurutan melawan Irak (0-2) dan Filipina (2-0) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Di sisi lain, Indonesia naik peringkat di ranking FIFA berdasarkan rilis terbaru pada Kamis 18 Juli 2024.

Garuda berada di urutan ke-133 dengan 1108,73 poin, lebih tinggi satu posisi dari ranking FIFA per 20 Juni 2024.

Indonesia naik ranking FIFA per 18 Juli 2024 karena Kepulauan Solomon, yang sebelumnya berada di tangga ke-133, terjun bebas ke-141 setelah menelan dua kekalahan di Piala Oceania 2024.

BACA JUGA:Suhendrik: Pariwisata Kota Cirebon Potensial Untuk Berkembang

Sementara itu, secara ranking FIFA keseluruhan, Argentina masih berada di peringkat pertama setelah juara Copa America 2024 dengan 1901,48 poin.

Khusus untuk peringkat negara Asia, Indonesia menempati peringkat ke-23. Jajaran lima besar negara Asia ditempati Jepang, Iran, Korea Selatan, Australia, dan Qatar.

Kategori :