Motor Warga Cirebon Digondol Maling di Subang

Selasa 01-10-2024,10:30 WIB
Reporter : Abdul Hamid
Editor : Tatang Rusmanta

RADAR CIREBON – Sepeda motor warga Cirebon digondol maling di Kabupaten Subang.

Pencurian kendaraan jenis sepeda motor ini terjadi di sebuah rumah kos di Desa Belendung, Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang. 

Sekali beraksi, pelaku membawa lari tiga unit sepeda motor sekaligus. 

Kejadian begitu cepat, pelaku hanya butuh waktu beberapa menit untuk melancarkan aksinya tersebut. 

BACA JUGA:Siti Farida Ajak Warga Kota Cirebon Teladani Akhlak Mulia Nabi Muhammad SAW

BACA JUGA:500 Personel Gabungan Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kota Cirebon

Nah, korban yang motornya digondol maling itu salah satunya adalah warga Kabupaten Cirebon.

2

Korban bernama Syahrul Fahmi (25), warga Desa Dompyong Wetan, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon. 

Adapun sepeda motor korban yang digondol maling adalah sepeda motor jenis Honda dengan nomor polisi E 2676 MX. Motor itu berwarna biru.

Saat pencurian terjadi, sepeda motor di simpan di garasi. Syahrul Fahmi tidak lupa mengunci pintu gerbang garasi.

BACA JUGA:Muscab DPC XTC Kabupaten Cirebon, Siap Kawal Program Pembangunan dan Bersinergi dengan Pemerintah

Setelah situasi dinilai aman, Syahrul bergegas tidur. Korban baru mengetahui sepeda motornya hilang pada pagi harinya.

Yakni, pada Senin pagi, 30 Sepetember 2024, sekitar 04.00 WIB, Syahrul terkejut lantaran sepeda motor miliknya sudah tidak ada di tempat semula.

"Saat mau memanasin sepeda motor, ternyata sepeda motor sudah hilang," ucapnya.

Syahrul bersama dua penghuni kosan yang hilang sepeda motor pun berupaya untuk mencari di sekitar lokasi, tapi ternyata sepeda motor tidak ditemukan. 

Kategori :