HARJAMUKTI, RADARCIREBON.COM - Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Hikmah menyelenggarakan Outdoor Study (ODS) dengan mendatangi sejumlah lokasi, salah satunya sentra wisata kerajinan rotan Mantera (7/10), Senin siang.
Sebanyak 103 siswa siswi kelas satu yang terbagi kedalam empat kelas, mengikuti pembelajaran praktek seni rupa sesuai pembelajaran di sekolah.
Koordinator guru kelas 1, Lisca Khoirunnisa Fauziah mengatakan, Anyaman dari rotan berhubungan dengan pembelajaran seni rupa, yang terdiri dari dua dimensi dan tiga dimensi. "Selama pembelajaran di sekolah, banyak siswa yang penasaran, seni anyaman itu seperti apa", sebut ustadzah Caca.
Untuk itu, pihak sekolah sengaja membawa siswa siswi untuk mengenalkan kerajinan anyaman rotan yang masih dalam Kurikulum pembelajaran. Selain mengenalkan kerajinan anyaman rotan, siswa juga segaligus dikenalkan warna warna utama atau primary diantaranya biru, merah dan kuning. "Tentunya pewarnaan pun dilakukan lewat media rotan dengan menggunakan cat air", tambah ustadzah Caca.
BACA JUGA:Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura
Lewat warna warna utama itu, siswa juga diajarkan pembelajaran pencampuran warna, untuk menghasilkan warna warna lainnya. "Lewat kegiatan ods ini diharapkan membawa makna dan dapat terus diingat oleh siswa siswi SDIT Al-Hikmah", tambah Caca.
Sementara itu, salah seorang siswa kelas satu, Kirei mengaku senang bisa belajar sambil berwisata ke Mantera. Ia pun menyempatkan diri melukis dengan cat air lewat media rotan. "Tadi melukis diatas rotan bareng sama temen-temen", kata Kirei.
Salah satu Orang tua siswa, Kristie pun mengapresiasi kegiatan ODS ini. Tidak hanya pembelajaran di sekolah, siswa pun bisa praktek langsung di luar sekolah namun sesuai mata pelajaran di sekolah. "Tentunya kegiatan ini pun sebagai refreshing siswa setelah pekan lalu mengikuti Sumatif Tengah Semester (STS), tutup Kristie. (why)
BACA JUGA:UGJ Gelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru