Tata Bisa Gantikan Sabella

Sabtu 15-03-2014,10:47 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

BARCELONA - Gerardo \"Tata\" Martino bisa jadi bakal meninggalkan Barcelona pada akhir musim ini. Sebab, menurut berita yang dilansir harian Mundo Deportivo, Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) sudah menetapkan Tata sebagai pengganti Alejandro Sabella usai perhelatan Piala Dunia 2014. Bahkan, AFA kabarnya sudah berada di Barcelona pekan ini untuk bertemu Tata. Pertemuan itu kabarnya juga akan diikuti dua pemain Argentina yang membela Barca, julukan Barcelona, yakni Lionel Messi dan Javier Mascherano. Kenapa harus Tata? Alasannya adalah faktor pengalaman. Tata cukup berpengalaman menangani timnas, karena pernah membesut Paraguay selama lima tahun. Saat Paraguay tampil di Piala Dunia 2006, Tata adalah pelatihnya. Namun, kabar ini dibantah kubu Barca. Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu menegaskan bahwa mereka masih mempercayai Tata sebagai arsitek musim depan. \"Martino punya ikatan kontrak dengan kami hingga Juni 2015 mendatang. Kami ingin Martino tetap bersama tim ini pada musim depan,\" tegas Bartomeu kepada Cadena Ser. Sementara itu, arsitek Timnas Italia Cesare Prandelli membantah isu yang menyebutkan dirinya bakal menangani Tottenham Hotspur pada musim depan. Prandelli menegaskan, bahwa dia akan mengambil cuti pada musim panas nanti, jika dia tak mendapat job di Italia. Prandelli saat ini memang sedang bernegosiasi dengan Federasi Sepakbola Italia (FIGC) untuk membahas kontraknya yang akan segera berakhir. \"Franco Baldini berada di sana (Tottenham), itu sebabnya mereka mengatakan saya akan pergi ke sana,\" kata Prandelli kepada BBC. Baldini adalah mantan kolega Prandelli saat menangani AS Roma pada 2004. Dia kini menjabat sebagai direktur teknik di Tottenham. \"Mungkin beberapa tahun lagi, dia akan bekerja di klub divisi tiga Italia dan mereka mengatakan saya akan pergi ke sana juga,\" timpalnya. \"Jika saya mencapai kesepakatan dengan FIGC, kami akan terus bekerja sama. Kalau yang terjadi adalah sebaliknya, saya akan beristirahat,\" ujarnya. (bas)

Tags :
Kategori :

Terkait