CIREBON - Masyarakat akan mendapat pilihan ponsel dengan harga terjangkau di pameran produk Cross. Pameran dilangsungkan di Grage Mall sejak Sabtu (2/4) hingga waktu belum ditentukan. Customer service pameran Cross, Puji Astuti menjelaskan, selama pameran pihaknya menawarkan harga spesial aneka produk Cross yang jauh lebih murah ketimbang penjualan di otlet-otlet. Untuk ponsel jenis qwerty produk Cross yang cukup diminati adalah CB83AT dan dibanderol Rp365 ribu, CB85AT dijual Rp355 ribu serta CB86T ditawarkan Rp365 ribu. “Ponsel qwerty Cross diminati karena fitur yang ditawarkan cukup lengkap. Banyak fitur trendi seperti facebook, MP3, dan kamera,” terangnya kepada Radar, kemarin (7/4). Sementara untuk ponsel Cross nonqwerty, lanjut Puji yang banyak diburu adalah GG52A dijual Rp275 ribu, GG53C ditawarkan Rp205 ribu dan GG53A dibanderol Rp275 ribu. Ia membeberkan sejauh ini ponsel qwerty Cross telah terjual sebanyak 20 unit dengan didominasi tipe CB83AT, dan nonqwerty sudah dipasarkan sekitar 5 unit. “Kami optimis hingga pameran ditentukan berakhir, penjualan akan terus meningkat,” tuturnya. (ron)
Pameran, Cross Qwerty Mendominasi Penjualan
Jumat 08-04-2011,06:00 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :