Mahasiswa Polindra Masuk Kontes Robot Nasional

Jumat 20-06-2014,10:50 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

INDRAMAYU – Mahasiswa Politeknik Indramayu (Polindra) Kabupaten Indramayu mampu berlaga di tingkat nasional dalam Kontes Robot Nasional (KRN) yang dilaksanakan Ditjen Dikti. Hal itu menunjukan kemampuan para mahasiswa yang tidak diragukan lagi. Direktur Polindra, H Casiman Sukardi menjelaskan, sejumlah prestasi telah diraih oleh mahasiswa Polindra dalam ajang bergengsi tingkat nasional. Dari ratusan perguruan tinggi se-Indonesia, Polindra dinyatakan masuk seleksi administrasi dan dinyatakan memenuhi persyaratan untuk berpartisipasi dalam KRN tingkat Regional 2 di Bandung. “Itu menjadi prestasi yang cukup membanggakan. Perguruan tinggi lain belum tentu bisa ikut dalam lomba tersebut,” ujar Casiman kepada Radar di ruang kerjanya, Kamis (19/6). Selain kontes robot, Polindra juga termasuk perguruan tinggi yang memenuhi kategori perguruan tinggi yang bisa mengalahkan perguruan tinggi negeri di Jabar. Salah satunya lomba kreativitas yang meliputi lomba foto, dan masih banyak lomba lainnya yang dimenangkan politenik milik Pemkab Indramayu itu. Untuk lulusan, Polindra bisa bersaing dengan lulusan politenik atau akademi lainnya karena hampir 90 persen mahasiswa Polindra sudah diterima kerja di sejumlah perusahaan di Indonesia. Selain itu ada yang sudah bekerja di PT Pertamina RU VI Balongan. “Kita berani bersaing dengan perguruan tinggi yang berada di Indramayu,” tuturnya. Saat mengikuti lomba robat KRN Regional 2, Polindra mengirimkan dua tim yaitu tim Remaja 2 untuk kategori KRCI Berkaki (pemadam api), dan tim Blengeph Chothot untuk kategori KRI (yang terdiri dari 1 robot manual, 1 otomatis, dan 1 robot kolektor). Polindra, kata dia, mampu menempati posisi ke-5 mengungguli beberapa tim dari perguruan tinggi ternama seperti Polman Bandung, Politeknik Negeri Bandung (Polban), Politeknik Negeri Jakarta (PNJ), Institut Teknologi Nasional (Itenas) dan lainnya. “Alhamdullah hasilnya sangat membanggakan, ketika kita mengikuti lomba tingkat nasional,” terang pria kelahiran Kecamatan Tukdana itu. (dun)

Tags :
Kategori :

Terkait