Tembus Target Berkat Dewi

Jumat 21-11-2014,09:55 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

BEKASI – Kontingen gulat Kota Cirebon menembus target KONI di Porda Jabar XII/2014. Berlangsung di Jababeka Hall, Cikarang, Kota Cirebon menambah satu medali emas dari pegulat putri andalannya, Dewi Atia yang turun di kelas 67 kg gaya bebas putri. Dewi menumbangkan pegulat Kabupten Bandung, Tini Suhartini di babak final dengan kemenangan angka, 12-2. Sebelumnya, Dewi berhadapan dengan Irma dari Kabupaten Bandung Barat di semifinal. Menurut Sekum PGSI Kota Cirebon, Atep Kosasih, Irma merupakan lawan terberat. “Final sesungguhnya terjadi saat Dewi mengalahkan Irma di semifinal. Saat menghadapi Tini di final, kita optimistis Dewi bakal meraih emas,” tuturnya. Satu pegulat putri Kota Cirebon lainnya yang turun kemarin, Sri Rizky (kelas 59 kg gaya bebas putri) hanya meraih medali perak. Sri ditaklukkan pegulat Kabupaten Bandung Barat, Eka Setiawati di final. Eka merupakan peraih medali emas PON Riau tahun 2012. “Berbeda dengan Dewi, Sri tidak kita targetkan meraih medali emas,” ujar Atep. Atep bersyukur tim gulat Kota Cirebon mampu mewujudkan target dua medali emas yang dicanangkan KONI. Kini tersisa enam pegulat yang belum bertanding. Mereka adalah Sani (48 kg gaya bebas putra), Angga (51 kg gaya bebas putra), Badar (84 kg gaya bebas putra), Andi (96 kg gaya bebas putra), dan M Alamsyah (120 kg gaya bebas putra). Anggota bidang Satkorlak tim manajer Kontingen Kota Cirebon, Eka Madya mengata­kan, raihan 2 medali emas, 4 perak, dan 4 perung­gu dari 11 pegulat yang telah diturunkan merupakan pencapaian luar biasa. Kedepan, KONI harus men­jadikan gulat sebagai ca­bor ung­gulan. “Program pem­bina­­an mereka harus dipriori­taskan,” cetusnya. (ttr)

Tags :
Kategori :

Terkait