JAKARTA - Rencana Timnas Indonesia U-23 untuk uji coba dengan Qatar di Australia urung terlaksana. Sebagai penggantinya, PSSI menyiapkan lawan lain, yang salah satu kandidatnya adalah Suriah. Timnas U-23 akan mulai menjalani pemusatan latihan gelombang kedua mulai 17 Desember hingga 5 Januari. Dalam masa pemusatan latihan tersebut, tim besutan Aji Santoso dijadwalkan melawan Qatar di Australia pada 5 Januari. Akan tetapi, Sekjen PSSI, Djoko Driyono mengatakan bahwa rencana uji coba tersebut kemungkinan batal. Sebab, Federasi Sepak Bola Qatar meminta timnya bisa melawan Timnas Senior, bukan Timnas U-23. \"Qatar menginginkan mereka bisa beruji coba melawan Timnas Senior. Karena mereka sedang bersiap menuju Piala Asia. Kami juga tidak ingin, tim kami kalah banyak 0-10 misalnya,\" ungkap Djoko di Senayan, Jakarta, Senin (15/12) seperti dikutip detikSport. Meski begitu, Djoko menyebut bahwa PSSI tetap akan mencari lawan uji coba lainnya. Mengingat uji coba itu sangat penting untuk mencari kerangka tim di SEA Games 2015 dan Kualifikasi Piala Asia U-23. \"Opsi lainnya, Suriah. Karena kami mendapatkan tawaran dari federasi sepak bola Suriah. Tim mereka sedang tak ada kegiatan hingga Januari, jadi opsi sementara kami itu,\" tuntas dia. (net/mid)
Batal Lawan Qatar
Selasa 16-12-2014,10:00 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :