Lagi, Es Teler 77 Buka Cabang di GTC

Senin 02-03-2015,09:09 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON – Siapatak kenal brand Es Teler 77, restoran bernuansa hijau dan kuning itu pasti langsung melekat di otak kita. Saat ini, restoran yang sudah mempunyai banyak cabang ini, terus berekspansi untuk di tempatkan di pusat perbelanjaan. Seiring dengan gaya hidup masyarakat kota yang sering berkunjung ke pusat perbelanjaan. Kemarin (1/3), Es Teler 77 kembali membuka outlet di lantai 1, Gunungsari Trade Center (GTC), Kota Cirebon. Outlet ini merupakan cabang ketiga yang ada di Kota Cirebon. Meski menggunakan nama Es Teler, menu yang tersedia bukan hanya minuman tetapi juga makanan dan snack. Marketing PT Top Food Indonesia Rhenno Restiano menerangkan, secara konsep Es Teler 77 dirancang senyaman mungkin untuk konsumen yang didominasi kaum hawa. Tak hanya itu, Es Teler 77 juga menyajikan makanan dan minuman popular Indonesia dengan bahan-bahan lokal yang segar dan berkualitas. “Di Cirebon cukup bagus potensinya, belakangan ini juga makin banyak gerai kuliner baik resto, tempat nongkrong pinggir jalan hingga dalam mal. Mudah-mudahan outlet baru kami ini disambut positif masyarakat Cirebon,” terangnya disela-sela peresmian. Dijelaskan Rhenno, Es Teler 77 terus berkembang dengan menyajikan produk makanan dan minuman menggunakan resep orisinil bermutu dan berkualitas bagi pelanggan di pelosok Indonesia bahkan mancanegara. Tak terkecuali di Kota Cirebon pengunjung akan dimanjakan dengan banyak pilihan menu andalan seperti ayam goreng kremes, baso iga spesial, soto ayam, nasi goreng buntut, mie ayam dan tentunya es teler. “Dalam masa opening kami juga beri promo diskon 20 persen untuk semua produk hingga 15 Maret 2015. Bisa pesan baso super spesial jumbo, mie ayam atau batagor saat datang bareng keluarga atau teman,” jelasnya. Selain diskon, sambungnya, Es Teler 77 juga tawarkan Paket Nomat (Nongkrong Hemat) hanya Rp20 ribu. Ada dua pilihan menu yang bisa dipilih yakni nasi goreng plus es teh manis atau batagor plus es teh manis. Konsumen juga bisa tambah otak-otak goreng 3 pcs atau wedang jahe atau wedang sereh hanya dengan menambah Rp10 ribu. Rhenno menambahkan, untuk kemudahan transaksi konsumen, Es Teler 77 juga melayani pesan antar ke nomer telelon (0231) 8300873. Untuk yang punya kegiatan atau acara seperti arisan, ulang tahun atau butuh katering Es Teler 77 siap memberi pelayanan terbaik.  “Kapasitas di sini (Es Teler 77,red) juga cukup banyak jadi bisa diset untuk acara atau kumpul-kumpul,” imbuhnya. (tta)

Tags :
Kategori :

Terkait