BUENOS AIRES - Malang betul nasib Juan Martin del Potro musim ini. Setelah absen nyaris sepanjang tahun musim lalu, petenis asal Argentina ini masih belum juga pulih dari cederanya musim ini. Ia sudah mencoba tampil dalam beberapa turnamen kecil, namun masih terganggu rasa sakit akibat cedera di pergelangan tangannya. Karena itu, Del Potro pun harus mengurungkan niatnya untuk beraksi di turnamen tanah liat paling bergengsi di dunia, Grand Slam Prancis Terbuka akhir bulan ini. Ia masih harus berjuang memulihkan cederanya. Dan hingga saat ini belum diketahui apakah mantan juara Grand Slam AS Terbuka itu akan memutuskan untuk kembali naik meja operasi atau tidak. Jika iya, maka ini akan jadi operasi ketiganya sejak tahun lalu. Operasi kedua ditempuh setelah Del Potro merasakan sakit ketika berlatih menjelang tampil di Australia Terbuka, awal tahun ini. Tapi, hingga sekarang, masalah yang sama masih terjadi, dan Del Potro memutuskan untuk berhenti total latihan, demi mencari solusi total cederanya kepada dokter-dokter spesialis. Sementara itu, petenis putra terbaik Asia, Kei Nishikori, optimis dengan peluangnya di Prancis Terbuka tahun ini. Nishikori bahkan dijagokan jadi lawan Novak Djokovic di babak final. Performa Rafael Nadal yang sedang menurun, ditambah fisik Roger Federer yang tidak sekuat dulu ketika masih muda, membuat Nishikori masuk jadi unggulan teratas. “Saya masih rileks, masih ada beberapa hari lagi sebelum turnamen dimulai. Jadi saya ingin bersantai dulu,” kata Nishikori seperti dilansir dari Tennis World. “Saya berlatih dengan baik beberapa hari ini dan siap tampil di Roland Garros. Saya berharap bisa menang karena bisa bermain bagus di lapangan tanah liat. Target saya semifinal, atau final,” imbuhnya. Jika dilihat performa petenis asal Jepang itu di lapangan tanah liat, Nishikori jelas punya peluang besar untuk masuk ke final. Tahun ini ia punya rekor 10-2 di lapangan tanah liat dan sudah meraih titel juara di Barcelona Terbuka. Di turnamen tanah liat lainnya, Nishikori juga sukse melangkah ke semifinal Madrid Masters, dan tersingkir di perempat final Roma Masters di tangan Djokovic. (dim)
Del Potro Absen di Roland Garros
Rabu 20-05-2015,10:00 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :