10 Ormas Islam Tolak Konser TRIAD

Kamis 15-12-2011,02:50 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON- Rencana konser band TRIAD 16 Desember mendatang, ditolak sedikitnya sepuluh ormas Islam. Ahmad Dhani yang merupakan pentolan band tersebut dituding sebagai penyebar ajaran Yahudi. Ormas Islam yang menolak yaitu Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI), Gerakan Anti Pemurtadan dan Aliran Sesat (Gapas), Front Pembela Islam (FPI), Forum Silaturahmi Kota Wali (Foskawal), Gerakan Muslim Cirebon (GMC), Forum Komunikasi Aktivis Masjid (FKAM), Pagar Aqidah (GARDAH), Majelis Mujahidin Indonesia (MMI), Dewan Dakwah Islam Indonesia (DDII), dan Persatuan Islam (PERSIS). Sebagai bentuk penolakan ormas tersebut, Rabu (14/12) sekitar 13 orang perwakilan ormas mendatangi kantor Polres Cirebon dan diterima Kepala Polisi Resor Cirebon, Ajun Komisaris Besar Polisi Hero Henrianto Bachtiar SIK MSi. Mereka meminta agar Polisi tidak memberikan izin pertunjukan konser band TRIAD. Juru bicara Gapas, Andi Mulya mengatakan, penolakan ini ditujukan kepada Ahmad Dhani, yang dinilai sebagai simbol dari Yahudi. “Ada indikasi Ahmad Dhani itu penyebar Yahudi. Itu terlihat dari lambang-lambang yang dia gunakan dalam video klipnya. Oleh karena itu kami meminta kepada penyelenggara, agar konser itu dibatalkan,” ujarnya. Di lain pihak, belasan personel Banser dan pemuda Anshor Kabupaten Cirebon juga bertemu dengan Kapolres. Mereka justru meminta agar konser band TRIAD tetap dilaksanakan dan siap menjaga Ahmad Dhani. “Ahmad Dhani itu orang NU, maka itu kita siap menjaga mas Ahmad Dhani dengan mengerahkan 500 anggota banser dan pemuda Anshor Kabupaten Cirebon,” ujar Ketua GP Anshor Kabupaten Cirebon, Nuruzaman. Menanggapi prokontra tersebut, Kapolres menyatakan, pihaknya masih mempelajari dan melihat situasi yang berkembang di lapangan. “Surat izinnya belum saya keluarkan karena melihat adanya kerawanan keamanan,” katanya. Terpisah, Manager Mithas Pub & Dikotek, Yogi Krisdiantara menyatakan, pihaknya menyerahkan permasalahan tersebut kepada Polisi. “Kami tetap berharap konser band TRIAD ini dapat berjalan. Semua permasalahan Kedatangan Ahmad Dhani ini bukan bermaksud untuk membuat suasana Kabupaten Cirebon tidak kondusif. Namun pihaknya mengaku tidak keberatan menggantinya dengan artis lain jika memang aparat berwenang mengambil keputusan membatalkan izin Dhani,” ungkapnya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait