SMK Pertiwi Juara 1 Skill Contest Jabar

Selasa 09-06-2015,09:13 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

KUNINGAN - Dari 54 SMK se-Jawa Barat, tim SMK Pertiwi Kuningan berhasil merebut juara 1 SMK Skill Contest Yamaha di Tegal Lega Bandung, Senin (8/6). SMK swasta unggulan di Kota Kuda ini berhak menjadi wakil Jawa Barat untuk kompetisi serupa di tingkat Nasional. Tim SMK Pertiwi terdiri dari lima personil, yaitu Ipul Saipul, Ari Jaya Sentana, Yogi Pratama, Heri Kusnaedi, dan Febri Gunawan. Kelimanya berasal dari kelas XII dan kelas X Khusus Yamaha. “Alhamdulillah, kita nggak nyangka bisa juara 1,” ucap Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Industri dan Masyarakat, Yan Julfitriana ST. Prestasi juara 1 SMK Skill Contest Jabar diakui Yan, baru kali kedua direbut. Pertama terjadi tahun lalu, kemudian mewakili Jabar di tingkat Nasional, tetapi hanya masuk 10 besar terbaik. Prestasi direbut dari hasil catatan evaluasi setiap tahunnya. “Teori dan praktek dioptimalkan. Mental siswa pun terus mendapat peningkatan karena sekolah memberlakukan sistem pembelajaran presentasi,” terangnya. Diakui Yan, semua lawan terasa berat. Apalagi di final melawan empat SMK binaan Yamaha seperti SMKN 1 Talaga Majalengka, SMKN 3 Banjar, dan SMKN Bina Karya Karawang. “Tapi tim siswa kami mampu melewati tiga tahap pertandingan cukup sempurna. Yaitu tahap seminar presentasi, cerdas cermat dan trouble shooting,” ujar Yan. Kepala SMK Pertiwi Kuningan, Dea Ariana Vamitrianto MSi bangga dengan prestasi siswanya tersebut. Ini membuktikan sekolahnya mampu bersaing di tingkat provinsi. Inipun tentu tak lepas dari sistem pembelajaran sekolah. Dimana, para guru sudah bersertifikasi industri, kurikulum industri, dan sistem pembelajaran pun mengacu industri. “Dari juara 1 Jabar ini, kita berhak mewakili Jabar untuk tingkat Nasional. Kalau lolos Nasional, kita menjadi wakil Indonesia untuk kompetisi serupa di Jepang,” tandasnya. Diakui bahwa keberadaan kelas khusus Yamaha SMK Pertiwi berpengaruh besar terhadap kualitas siswa. Belum dibuka pendaftaran siswa baru pun, pendaftar ke sekolahnya sudah membeludak. (tat)

Tags :
Kategori :

Terkait