Jualan Lagi, Harga Daging Tetap Tinggi

Kamis 13-08-2015,15:20 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

STOK daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Cirebon mulai tersedia kembali. Sejumlah pedagang yang sempat tidak berjualan selama dua hari, kemarin sudah mendapatkan stok daging dari rumah pemotongan hewan (RPH). Junaedi, pedagang daging sapi di Pasar Kanoman, mengatakan selama dua hari kesulitan mendapatkan stok daging sapi. Biasanya ia mengambil daging sapi dari pemotongan hewan di Batembat. \"Hari ini (kemarin, red) saya dapat stok daging 50 kilo untuk sehari,\" jelasnya kepada Radar. Stok yang didapatkan memang sudah biasanya sejumlah itu. Hanya saja, walau stok tersedia harganya masih tetap tinggi. Harga daging sapi bersih super dipatok dengan harga Rp120 ribu per kg. Sementara yang bercampur lemak Rp110 ribu  per kg. Untuk kualitas daging sapi nomor dua Rp100 ribu per kg. \"Saya jual sapi lokal saja, karena yang impor dagingnya suka beku, sehingga gak banyak yang beli,\" ujarnya. Ia mengatakan dengan adanya daging sapi impor oleh pemerintah kemungkinan besar bisa membuat harga daging sapi bisa turun kembali. Normalnya harga daging sapi dijual di pasaran Rp95 ribu per kg. Sementara pedagang daging lainnya, Tati, berharap harga daging bisa turun supaya konsumen mau membeli daging. Pasalnya dengan adanya kenaikan harga ini daya beli masyarakat justru menurun. \"Barang mahal yang beli sepi,\" ucapnya. Menurut dia, akibat adanya mogok yang dilakukan para jagal, membuat para pedagang sapi kesulitan mencari stok. \"Kalau kita sih bukan tidak mau dagang. Karena tidak ada stok yang kita mau jual apa,\" katanya. Pedagang daging Pasar Pagi, Aji juga menyebutkan semua pedagang daging sapi sudah mulai berjualan kembali. \"Hari ini (kemarin, red) mulai ada pedagang daging yang berjualan, komplit semua. Cuma dua hari kemarin yang kosong,\" jelas dia. Harganya Rp110 ribu per kg. Sementara itu, penyembelihan sapi di RPH Desa Batembat, Kecamatan Tengahtani, mulai normal lagi kemarin. Hal ini dibenarkan Sekretaris Dinas Pertanian Perkebunan Peternakan dan Kehutanan Kabupaten Cirebon, H Muhidin. “Sekarang sudah normal. Yang dipotong di sini semua sapi lokal,” kata Muhidin kepada Radar. Muhidin menyebutkan, sapi-sapi yang disembelih di RPH tersebut didatangkan dari daerah Magetan dan Pati. Menurutnya, stok sapi lokal untuk konsumsi Kabupaten dan Kota Cirebon sudah bisa mencukupi tanpa perlu mendatangkan sapi dari luar negeri. “Saat ini sampai jelang lebaran Idulqurban stok sapi aman, dan gak perlu khawatir,“ tegasnya. (jml/arn)

Tags :
Kategori :

Terkait