Bebarang Agar Topeng Randegan Lestari

Jumat 09-10-2015,14:54 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

JATIWANGI – Untuk melestarikan tari topeng randegan di Kabupaten Majalengka, sejumlah seniman dari berbagai sanggar menggelar acara bebarang tari topeng di Kecamatan Jatiwangi Kamis (8/10). Ketua Sanggar Gosali Jatiwangi, Tini Hartini mengatakan pihaknya bekerja sama dengan sanggar Setia Mawar dan Mayang Cinde Jatitujuh menggelar bebarangan atau mengamen di masyarakat Kecamatan Jatiwangi. Disebutkan Tini,  bebarang diawali di kediaman Kades Mekasari Kecamatan Jatiwangi. “Pak kuwu Joko sangat antusias dengan penampilan tari topeng Randegan ini,” ujar Tini. Selanjutnya, para seniman tari topeng lengkap dengan gamelannya tampil di kawasan Pecinan  Jatiwangi, dan terakhir di pendopo Kecamatan Jatiwangi yang disaksikan Camat Jatiwangi H Iskandar Hadi Prayitno SSos MSi beserta staf dan masyarakat sekitar plus puluhan mahasiswi Institut Seni Budaya Bandung (ISBI). “Seni tradisi topeng ini perlu terus dilestarikan sebagai aset daerah dan bangsa,” kata Iskandar. Ditambahkan Tini, bebarang dilakukan dalam rangka mengembalikan seni topeng ke masa dulu. Bebarang bukan hanya sekedar  ngamen untuk mencari nafkah, tapi untuk melatih keberanian dan mental seniman muda untuk tampil di masyarakat. Dalam pertunjukan seni  tari topeng randegan, setiap babak durasi waktunya sekitar 15 menit yang biasanya diawali dengan  abar-abar atau doa kepada yang maha kuasa agar diberikan kelancaran. “Ada tiga penari yang tampil yakni Ega, Dewi dan Opi dalam bebarang ini plus para nayaga. Dewi tahun depan mendapatkan kesempatan menjadi mahasiswa ISBI Bandung,” tutur istri Sekcam Jatiwangi, Tata Suharta BA ini. Sementara itu, Toto Amsar Suwanda sebagai kurator tari topeng randegan dari ISBI Bandung mengatakan, selama beberapa bulan pihaknya melakukan program konservasi untuk seni tradisi tari topeng randegan di Kabupaten Majalengka guna melakukan regenerasi untuk pewarisan tari topeng guna mencari penerusnya. “Ada sekitar 50 anak yang ikut latihan tari topeng randegan ini untuk melestarikan seni topeng ini,” ujar pelatih tari topeng dari sanggar Setia Mawar, Lilis Suryani. (ara)

Tags :
Kategori :

Terkait