Menpan Tunggu Laporan Walikota

Kamis 15-10-2015,13:23 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Azis Mengaku sudah Ada Respons Positif SKPD untuk Berubah CIREBON - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Menpan-RB) RI Dr Yuddy Chrisnandi mengaku belum menerima laporan Walikota Cirebon terkait kinerja pejabat daerah maupun PNS yang tidak maksimal. Dia mengatakan, untuk memberikan hukuman PNS perlu dilihat dulu tingkat indisiplinernya. Sebab, antara kedisiplinan dan sikap kepemimpinan seseorang di daerah sangat berpengaruh. Oleh karena itu, antara pemimpin daerah dengan bawahan harus sinkron. Kendati demikian, kata Yuddy, PNS harus tetap netral dan bekerja profesional terkait siapa dan bagaimana latarbelakang politik pemimpin daerahnya. Artinya, ketika sudah berada di lembaga pemerintahan, maka semua pejabat harus patuh dan bekerja sebagai abdi negara. \"Saya justru baru tahu dari teman-teman wartawan dan sampai sekarang belum ada laporan masuk ke saya terkait indisipliner PNS,\" ujar Yuddy kepada Radar usai mengikuti rapat paripurna istimewa Hari Jadi ke-646 Kota Cirebon di ruang Griya Sawala DPRD Kota Cirebon, Rabu (14/10). Dia juga mengimbau kepada kepala daerah khususnya Walikota Cirebon Drs Nasrudin Azis SH untuk tidak melakukan rotasi berdasarkan like and dislike. Karena akan mengganggu profesionalisme kerja PNS. \"Kalaupun laporannya masuk akan kami verifikasi tingkat indisiplinernya seperti apa,\" katanya. Sementara itu, Walikota Cirebon Drs Nasrudin Azis SH saat dikonfirmasi seperti mengurungkan niat untuk melaporkan kekesalannya terhadap bawahannya ke Menpan RB. Saat kembali ditanya apakah sudah melaporkan kurang maksimalnya kinerja PNS ke Menpan RB, mantan ketua DPRD itu mengatakan, sudah ada respons positif dari para pimpinan SKPD untuk melakukan perubahan. Meski demikian, pihaknya tetap pada tujuan awal yakni memberikan pembinaan yang terbaik untuk bawahannya. “Mudah-mudahan SKPD ke depannya bisa berkoordinasi dengan baik lagi. Karena prestasi Kota Cirebon tergantung dari kinerja pemerintahan yang baik pula. Tentunya perkembangan ke arah yang positif,” singkatnya. (sam)

Tags :
Kategori :

Terkait