147 Ribu Jiwa Usia Produktif di Kota Cirebon Menganggur

Kamis 07-01-2016,11:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON -  Jumlah pengangguran di Kota Cirebon naik sebesar 2 persen. Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Cirebon, menyebutan jumlah total pengangguran di kota ini sebesar 226.592 jiwa. Menurut BPS, pengangguran dikategorikan menjadi dua. Pertama, pengangguran di usia produktif; pernah bekerja dan belum pernah bekerja. Katagori kedua, bukan angkatan kerja atau ibu-ibu rumah tangga dan anak sekolah. Pengangguran kelompok pertama berjumlah 147.148 jiwa. Sementara kelompok  kedua berjumlah 79.444 jiwa. “Tetapi kenaikan sebesar 2 persen ini dari data 2013 ke 2014. Sedangkan untuk data tahun 2015 belum dibuat,” kata Iboh Habibah SBSt, selaku Kasi Sosial BPS Kota Cirebon. (ginna)

Tags :
Kategori :

Terkait