Batal Datang Hari Ini, Besok Jokowi Pakai Heli ke Cirebon

Rabu 13-01-2016,10:20 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON -  Kedatangan Presiden ke Jokowi yang sedianya tiba hari ini (13/1) di Cirebon, ternyata diundur besok (14/1). Rencana yang semula akan berada di Cirebon selama dua hari, kini menjadi satu hari saja. Informasi diundurnya kunjungan Jokowi ini berasal dari sumber radarcirebon.com di Makorem 063/SGJ. Jokowi tidak jadi datang hari ini dan tidak jadi menginap, tetapi besok Kamis 14 Januari 2016, pulang pergi (PP). Menurut sumber tersebut, Jokowi ke Cirebon tidak jadi menggunakan kereta api, tetapi menggunakan helikopter yang akan turun di Alun-alun Kota Kejaksan. Dari Alun-alun selanjutnya menuju ke Desa Mertasinga ke Gunung Jati Kab Cirebon untuk meresmikan Kampung Keluarga Berencana. Dari Cirebon Jokowi akan meluncur ke Majalengka untuk melihat Waduk Jati Gede yang mulai dioperasikan dan pembagunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati. (cecep)

Tags :
Kategori :

Terkait