Hati-hati Bila Ditawari Biaya Umrah di Bawah Rp25 Juta, Bisa Jadi…

Jumat 11-03-2016,17:20 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Maraknya jasa travel umrah bodong di Kota Cirebon yang belum diketahui masyarakat luas, nampaknya harus diwaspadai. Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon H Sumardi mengatakan, pihak Kementerian Agama (Kemenag) Kota Cirebon mesti bertindak tegas untuk melakukan pendataan dan penutupan terhadap jasa travel umrah bodong (tidak berizin). \"Kemenag harus bertindak, harus segera ditertibkan. Nanti yang kasihan masyarakat juga,\" tegas Sumardi pada Radar. Menurutnya, sungguh ironis bila jasa travel umrah di Kota Cirebon. Hanya saja, hanya dua yang berizin (Mustaqbal dan Salam Tour) sedangkan yang lainnya bodong. Pihaknya pun meyakini ada sekitar puluhan jasa travelumroh yang bodong. \"Kalau cuma yang dua, yang lainnya itu bodong. Harusnya Kemenag sudah tegas untuk segera melakukan tindakan. Apalagi kita ketahui jumlah travel umrah di Kota Cirebon sangat banyak,\" tuturnya. Dalam hal ini, Kemenag meminta bekerjasama dengan kepolisian untuk segera melakukan penertiban. Diharapkan, travel yang diketahui melanggar diberi sanksi tegas berupa pembubaran, penutupan dan pidana. \"Kemenag jangan berdiam diri, mesti bekerjasama dengan penegak hukum, harus koordinasi dengan kepolisian untuk melakukan pengecekan travel bodong itu, alamatnya di mana dan kemudian diselesaikan secara hukum. Penyelenggara yang tanpa izin itu bisa dikenakan pidana,\" bebernya. Lebih lanjut, untuk membedakan penyelenggaraan perjalanan ibadah umrah resmi memiliki ciri-ciri seperti legalitas terdiri atas akta pendirian biro perjalanan umroh, surat ijin usaha biro perjalanan wisata, tanda daftar perusahaan, NPWP perusahaan, surat keterangan domisili perusahaan, ijin dari Kementrian agama dan lain-lain. \"Meski katanya travel jasa umrahnya cabang dari Pusat atau Jakarta, tapi sudah seharusnya jasa travel umrah itu punya izin rekomendasi juga dari Daerah. Masyarakat jangan mudah tergiur oleh iming-iming jasa travel umroh murah karena nanti yang dirugikan diri sendiri,\" tuturnya. Sementara itu, sebelumnya Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umrah pada Kemenag Kota Cirebon, H Ahmad Rifa\'i SE MESy berjanji bahwa pihaknya akan segera melakukan pendataan mengenai jumlah jamaah umrah yang datang dan pulang. Untuk itu, di tahun depan pihaknya  akan membenahi pendataan pemberangkatan dan pemulangan jamaah umrah. \"Untuk data jamaah umrah adanya di biro perjalanan umrah,\" katanya. Meski secara teknis penyelenggaraan umrah dipegang pihak swasta atau biro perjalanan/travel, ”Ada orang kaki pihaknya ihaknya pun mengingatkan agar masyarakat lebih berhati-hati untuk memilih biro perjalanan umroh. Jika ada yang menawarkan paket perjalanan umrah dengan biaya murah di bawah Pasaran perlu diwaspadi. \"Jangan mudah tergiur dengan biaya murah,\". Ia menjelaskan komponen biaya perjalan umoroh minimal meliputi, tiket pesawat, hotel, makan dan lainnya. Dan hal itu perlu dipertimbangkan apakah masuk akal jika ada yang menawarkan dengan biaya terlalu murah. Pihaknya terus mengingatkan masyarakat lebih baik langsung mendaftar ke biro travel umrah yang berizin resmi Kemenag. Masyarakat jangan sampai mengambil risiko dengan menjadi jamaah travel umrah bodong. \"Jika ada yang menawarkan harga di bawah Rp25 juta perlu hati-hati. Pertanyakan juga legalitas, izin dan sebagainya. Kami berjanji akan segera melakukan pembenahan untuk jasa travel umrah,\" janjinya. (via)

Tags :
Kategori :

Terkait