Insya Allah, Mulai Tahun Depan Mahasiswa Uniku Magang ke Malaysia

Sabtu 12-03-2016,09:51 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

KUNINGAN – Kerja sama Universitas Kuningan (Uniku) dengan Universitas Utara Malaysia (UUM) semakin erat. Lawatan Rektor Universitas Kuningan (Uniku) dan rombongan ke Universitas Utara Malaysia (UUM) menjadi perekat lanjutan dari kerja sama luar negeri Uniku. Banyak pelajaran diperoleh dalam lawatan dua hari di salah satu perguruan tinggi negeri paling utara Malaysia, tepatnya di daerah Sintok, Kedah, Darul Aman, Malaysia, dekat perbatasan Thailand. UUM adalah PTN keenam di Malaysia. Berdiri pada tahun 1984 di atas areal hutan seluas 1061 hektare di Sintok, Kedah, Darul Aman, Malaysia. Begitu tiba di kompleks kampus yang didirikan mantan Perdana Menteri Mahathir Mohammad itu, rektor Uniku dan rombongan disambut protokoler resmi di UUM Welcome Centre atau Anjungan Tamu UUM. Sebelum melakukan penandatanganan Letter of Intent (LoI), rektor Uniku diantar untuk mengunjungi Sultanah Bahiyah Library, sebuah perpustakaan megah milik UUM. Perpustakaan tersebut memiliki tidak kurang dari 32.000 ribu koleksi buku. Selanjutnya diantar mengunjungi U-Assist, sebuah pusat layanan mahasiswa yang buka nonstop 24 jam, baik di bidang akademik maupun non-akademik. U-Assist menawarkan dukungan optimal bagi kesuksesan studi mahasiswa asal berbagai negara. Usai mengunjungi dua tempat mengesankan tersebut, rektor Uniku melakukan dialog dengan Direktur Centre of International Affairs and Cooperation/CIAC UUM Farizal Rajemi PhD, Guru Besar UUM Prof Dr Ku Ruhana Ku Mahamud, serta Wakil Dekan Fakultas Komputer UUM Osman Ghazali PhD. Dialog fokus untuk menggali berbagai hal terutama kegiatan kolaborasi akademik yang bisa dilakukan dalam waktu dekat. Dalam dialog, mengemuka rencana kerja sama di bidang penelitian bersama, publikasi bersama, pertukaran dosen karyawan, mahasiswa, magang mahasiswa, penyelenggaran forum ilmiah bertaraf internasional seperti seminar, simposium, pelatihan dan lokakarya, serta program studi lanjut doktoral. Terakhir, baru dilakukan penandatanganan Letter of Intent antara Uniku dan UUM. Letter of Intent ini menjadi tangga bagi kedua belah pihak menindaklanjuti lebih serius lagi ke nota kesepahaman dan nota persetujuan. Letter of Intent ditandatangani oleh Vice Chancellor UUM Prof Dr Dato Seri Dr Mohamed Mustafa Ishak dan Rektor Uniku Dr H Iskandar MM. “Letter of Intent  ini menjadi penanda penting bagi Uniku dan UUM untuk memasuki era baru bagi peningkatan dan pengembangan kegiatan akademik kedua perguruan tinggi,” terang Rektor Uniku Dr H Iskandar MM usai penandatanganan Letter of Intent di Kampus UUM saat dihubungi Radar, kemarin (11/3). Dalam waktu dekat, LoI akan ditindaklanjuti dengan MoA (Memorandum of Agreement) berupa matching grand untuk kolaborasi penelitian antara dosen Uniku dan UUM untuk bidang tertentu. “Melalui kolaborasi riset diharapkan dosen-dosen kedua perguruan tinggi bisa sharing pengalaman, wawasan riset dan pengembangan disiplin keilmuan antar kedua perguruan tinggi,” ujar Iskandar. Selain itu, para dosen Uniku juga bisa memanfaatkan akses publikasi jurnal UUM, terutama yang terindeks dan terabtrack di berbagai lembaga indeks internasional. Meskipun tentu harus melewati proses review dari para reviewer terkemuka yang ditunjuk oleh editor jurnal UUM. “Artinya, paper kita harus berkualitas, memiliki unsur kebaruan dan melalui proses blind review,“ jelasnya. Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Uniku, Dr Dikdik Harjadi MSi mengaku berminat untuk mengirim mahasiswa magang di UUM. Menurutnya, program magang akan sangat bermanfaat agar mahasiswa mendapat pengalaman kerja beratmosfer internasional. “Insya Allah tahun depan, kami akan mulai mengirim mahasiswa manajemen Fakultas Ekonomi (FE) untuk melakukan magang kerja selama beberapa lama di UUM. Ini penting dan sangat bermanfaat sekali buat  mereka. Selain memiliki pengalaman dan wawasan kerja bersuasana internasional, mereka juga bisa menjajaki sekaligus membuka peluang kerja atau studi lanjut pascasarjana di universitas bertaraf dunia itu,” papar Dikdik. Selain itu mahasiswa pascasarjana Uniku juga berencana melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di perguruan tinggi negeri Malaysia yang saat ini terdaftar di kelompok 700+ dalam QS Qorld University Ranking pada 2015/2016. “Mahasiswa pasca sangat berminat dan antusias untuk mengunjungi UUM, terutama mempelajari iklim akademik, riset dan akses jurnal ilmiah yang sangat bermanfaat bagi mereka dalam penulisan tesis. Insya Allah, program ini akan segera terealisasi,” pungkasnya. (tat)  

Tags :
Kategori :

Terkait