Terakhir Minta Uang Buat Jajan, Bocah 7 Tahun Tewas Tenggelam

Senin 02-05-2016,11:08 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

INDRAMAYU – Ini peringatan bagi para orang tua agar mengawasi anak-anaknya. Seorang anak berusia tujuh tahun, Raja Praba Kesa bin Karto (7), warga Desa Luwunggesik RT 07/04 ditemukan tewas di Kali Pamengkang desa setempat. Orang tua korban tentu saja begitu terpukul atas kejadian ini. Berdasarkan data yang dihimpun, korban meminta uang pada orang tuanya untuk jajan sekitar pukul 17.00 WIB, Jum’at (29/4). Usai mendapatkan uang, pelajar kelas 2 SD ini pun pergi bermain. Namun orang tua korban mendadak cemas, karena anaknya tak kunjung pulang hingga magrib tiba. Setelah mencari ke sana kemari tak juga diketemukan. Mereka mulai curiga kalau korban tercebur ke kali yang tidak jauh dari rumah. Apalagi korban diketahui sering main di jembatan yang tidak ada pagar pengamannya tersebut. Warga pun akhirnya beramai-ramai mendatangi kali Pamengkang untuk mencari korban. Dengan menggunakan alat penerangan seadanya, sejumlah warga turun ke kali guna melakukan pencarian. Sekitar pukul 20.30, akhirnya korban ditemukan dalam kondisi meninggal. Warga pun langsung gempar. Isak tangis terdengar di rumah keluarga korban, yang tidak menyangka kalau korban begitu cepat pergi untuk selamanya. Kapolsek Krangkeng, AKP I Nyoman Dita SH membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan, begitu mendapat laporan pihaknya langsung melakukan pengecekan di tempat kejadian dan juga melihat langsung kondisi korban. Berdasarkan hasil pemeriksaan, tuturnya, tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. “Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi. Mereka ikhlas atas kejadian ini. Ini juga menjadi peringatan bagi para orang tua, agar selalu mengawasi anak-anaknya,” ujar kapolsek.(oet)    

Tags :
Kategori :

Terkait