Pemkab dan Polsek Sama-sama Ingin Panggil Kuwu Perusak Mobil

Jumat 10-06-2016,14:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON – Kasus pengerusakan mobil milik tamu yang berkunjung ke rumah Cici, salah satu perangkat Desa, oleh seorang oknum kuwu salah satu desa di Kecamatan Dukupuntang, masih dalam penyelidikan Unit Reskrim Polsek Dukupuntang. Bahkan, hingga kemarin (9/6), polisi belum juga memanggil sang oknum kuwu meski korban sudah membuat laporan resmi. Dalam kasus ini, penyidik hanya sebatas pemeriksaan pada saksi-saksi. Hal tersebut diakui Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Sugeng Hariyanto melalui Kapolsek Dukupuntang AKP Sudarman. Kepada Radar Cirebon , AKP Sudaraman mengatakan, pihaknya masih mendalami peristiwa pengerusakan mobil diduga oleh oknum kuwu. “Kami akan terus tangani kasus ini, dan dalam waktu dekat akan memanggil kuwu itu,” katanya. Sementara itu, warga desa setempat merasa kecewa dan kesal dengan sikap sang oknum kuwu tersebut.  Bahkan, Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD) Kabupaten Cirebon akan memanggil oknum kuwu untuk dimintai klarifikasi di depan masyarakat. “Surat aduan dari masyarakat sudah kami terima. Dan surat itu juga ditujukan ke Inspektorat,” kata Kasubid Administrasi Pemerintah dan Keuangan Desa Nanan Abdul Manan SSTP MSi saat dikonfirmasi Koran ini, Kamis (9/6). Diungkapan Nanan, sang oknum kuwu tersebut memang kerap membuat onar di desanya. Sebelumnya, dia (sang oknum kuwu, red) pernah menyegel kantor desa dengan alasan kepala desa. “Kami sudah banyak mendengarkan keluhan dari masyarakat desa setempat, terlebih lagi ada kabar jika kuwu telah melakukan perusakan milik tamu desa. Ini jelas perilaku kuwu itu di luar kepantasan dan kewajaran. Pantas saja kalau masyarakatnya tidak suka dengan dia (oknum kuwu, red),” ungkapnya. Diberitakan  sebelumnya, peristiwa itu berawal, Minggu (5/6) lalu, korban atau sang pemilik mobil sedan yakni Aji (32) asal Kota Cirebon datang ke rumah Cici menggunakan mobil sedang Toyota jenis Corolla bernopol E 1061 AU seorang diri. Sesampainya di lokasi, korban lalu  memarkikan mobilnya di depan rumah Cici. Namun selang beberapa menit, tiba-tiba sang oknum Kuwu desa itu datang ke rumah Cici. Entah kenapa, tiba-tiba sang oknum membentak-bentak dan memarahi Aji yang sedang bertamu. Tanpa diduga, Aji pun menerima pukulan dari oknum kuwu itu. Belum puas memukul dan mencaci maki, kini giliran mobil korban yang menjadi sasaran. Diduga dengan menggunakan benda keras, sang oknum kuwu itu seperti kesetanan merusak dan memecahkan kaca mobil sedang milik Aji. Aksi keberingasan sang oknum kuwu itu sempat disaksikan sejumlah warga setempat. Puas melampiaskan amarahnya, oknum kuwu tersebut kabur menggunakan sepeda motor.  Petugas kepolisian dari Polsek Dukupuntang pun datang ke lokasi setelah seorang warga desa melaporkan aksi sang oknum kuwu itu. Selanjutnya, petugas membawa mobil beserta korban ke Mapolsek Dukupuntang guna membuat laporan resmi. (arn)  

Tags :
Kategori :

Terkait