KUNINGAN - Petuga Polres Kuningan berhasil menangkap kawanan pelaku pencurian spesialis rumah kosong yang menjalankan aksinya ketika pemilik rumah sedang menjalankan ibadah salat tarawih. Dalam gelar ekspose Senin (20/6), diketahui aksi kejahatan para pelaku tersebut dilakukan pada hari pertama puasa tanggal 6 Juni sekitar pukul 20.00 WIB terhadap sebuah rumah milik korban atas nama Kusman (46) di Desa Tembong, Kecamatan Garawangi. Terungkapnya kasus tersebut bermula dari adanya informasi warga yang mencurigai keberadaan seorang penadah barang-barang curian berinisial AR (40) yang masih tetangga desa dengan korban. Dari informasi penadah tersebut, terungkap sumber barang-barang yang dia beli merupakan hasil curian dua pelaku berinsial MR (44) alias Caduk dan KD (41) yang juga masih satu desa dengan korban. \"Dari para pelaku kami berhasil mengamankan barang bukti tiga unit handphone berikut dusnya, linggis kecil, tang dan belati untuk mencongkel jendela. Dalam aksinya tersebut, pelaku juga membawa kabur uang tunai sebesar Rp 1,2 juta dan tiga unit laptop,\" ungkap Kapolres Kuningan AKPB A Syahduddi. Dalam menjalankan aksinya, kata Syahduddi, para pelaku sengaja memanfaatkan waktu sepi ketika sebagian besar warga sedang menjalankan ibadah salat tarawih. Dengan mudah dua pelaku memanjat pagar rumah kemudian mencongkel salah satu jendela rumah kemudian masuk dan mengambil sejumlah barang berharga milik korban dengan leluasa. Atas perbuatan tersebut, para pelaku dijerat dengan Pasal 363 tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara. Selain itu, petugas juga terpaksa melumpuhkan salah satu tersangka saat berusaha kabur saat penangkapan dengan menembak kakinya. Atas kejadian tersebut, Syahduddi pun mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan waspada agar kejadian serupa tidak sampai terulang. Caranya dengan mengunci rapat-rapat pintu dan jendela rumah serta menyimpan barang berharga di tempat yang aman dan tersembunyi. (taufik)
Polisi Bekuk Komplotan Pencuri Spesialis Rumah Kosong, Beraksi Saat Tarawih
Selasa 21-06-2016,05:41 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :