Catatan Polda; Susukan, Beber, Plumbon dan Pangenan Rawan Kecelakaan saat Mudik

Selasa 28-06-2016,01:51 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

BANDUNG - Polda Jabar memetakan lokasi-lokasi rawan kecelakaan lalu lintas (lakalantas) saat arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 2016. Titik-titik zona rawan tersebut tersebar di jalur utara, tengah dan selatan. Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus menyebutkan tercatat sebanyak 34 titik yang masuk kawasan rawan lakalantas. Paling banyak lokasinya berada di jalur utara. \"Untuk jalur utara ada 16 titik, jalur tengah 9 titik dan jalur selatan 9 titik,\" kata Yusri di Bandung seperti yang dilansir detik.com. Rincian area rawan lakalantas di jalur utara yaitu Jalan Johar KM, Jalan Tuparev KM 71 hingga KM 73 dan pertigaan RMK di Jalan Ahmad Yani (masuk wilayah Karawang), daerah Srengseng Patok Beusi dan Mundi Sari Pamunakan (Subang), Karanganyar, Jalan Jangga, Kiajaran dan Desa Limpas yang merupakan jalan alternatif (Indramayu), kawasan Susukan, Beber, Plumbon dan Pangenan (Cirebon). Jalur tengah meliputi Jalan Cijantung, Jalan Bungur Sari dan Cibatu (Purwakarta), Cijambe dan Cicenang (Subang), Jatiwangi dan Kadipaten (Majlengka), Bandora Sawetan dan Kuningan-Ciamis (Kuningan). \"Sedangkan jalur selatan yakni Ciloto dan Cisarua (Bogor), Padalarang-Cipatat (Cimahi), Nagreg dan Cijapati (Kabupaten Bandung),Malangbong dan Kadungora-Leles (Garut), Gentong dan Ciawi (Tasikmalaya), Jalan Raya Ciamis (Ciamis),\" ujar Yusri. Yusri mengimbau agar para pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua dan empat untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas selama dalam perjalanan. Selain itu mengikuti arahan dari petugas kepolisian di lapangan. \"Siapkan kondisi fisik kendaraan. Periksa secara rinci, pastikan rem dan ban berfungsi baik. Lampu-lampu kendaraan menyala semuanya. Kalau sopir mengantuk dan lelah agar segera istirahat. Ingat juga, jangan ngebut atau terburu-buru memacu kendaraan,\" kata Yusri. (dtc)

Tags :
Kategori :

Terkait