Warga Sukahaji Belum Dipastikan Terjangkit Difteri, Tunggu Hasil Lab

Kamis 15-09-2016,10:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MAJALENGKA – Pasien terduga difteri yang tengah dirawat di RSUD Majalengka kondisinya semakin membaik. Namun, pihak RSUD belum bisa menempatkan pasien di ruang rawat inap. Sementara itu belum ada hasil laboratorium terkait penyakit yang diderita pasien bernama Ita Nurita (30) warga Kecamatan Sukahaji itu. Direktur RSUD Majalengka, dr H Harizal Harahap mengatakan sejak dirawat Selasa (13/9) siang pasien masih ditempatkan di ruang isolasi lantai dua di kamar Bougenvil. Sementara materi untuk uji laboratorium sudah dikirim ke Dinas Kesehatan Majalengka. “Kita tunggu hasilnya dari Dinkes Majalengka, dan soal penanganan kami sudah berupaya maksimal. Secara fisik, kondisi pasien mulai membaik, namun kami belum berani memindahkan ke ruang rawat inap atau dipulangkan sebelum ada hasil dari laboratorium,” tegasnya, Rabu (14/9). Guna meminimalisasi kasus difteri di Majalengka, pihaknya tidak memperkenankan keluarga masuk ke ruangan isolasi. Begitu juga perawat umum serta tim medis lainnya. Tim medis yang menangani pasien menggunakan pakaian khusus serta masker untuk menghindari penyebaran bakteri difteri jika hasil lab ditetapkan positif. “Siapa pun tidak diperbolehkan masuk ke ruang isolasi di luar prosedur yang telah kami terapkan,” tandas Harizal. (ono)

Tags :
Kategori :

Terkait