Koneksi Lambat, Pengunjung Kesal
MAJALENGKA - Koneksi jaringan Circuit Central Television (CCTV) TMC Majalengka dikeluhkan. CCTV yang dipasang di tiga titik yakni di Bunderan Cigasong, perempatan lampu merah Kadipaten, dan perempatan Prapatan, untuk memantau arus lalu lintas itu sering lambat.
Rudy (35) warga Jatiwangi mengaku setiap kali mengakses TMC jaringan koneksinya lambat. “Setiap kali ingin mengetahui jalannya arus lalu lintas yang dipasang di tiga titik sering mengalami hambatan,\" ujarnya.
Hal senada diungkapan Aries warga Majalengka yang tinggal di Singapura ini mengaku rindu akan kampung halaman sedikit terobati dengan melihat CCTV di Majalengka. Karena secara tidak langsung mengetahui perkembangan dan pembangunan di Majalengka. “Iya mas dengan adanya CCTV itu sedikit terobati namun kadang kesel sering lambat koneksinya, padahal jaringan internet yang saya pakai normal bahkan kapasitasnya lebih besar,” papar Aries. Ia berharap koneksi CCTV tersebut ditingkatkan kembali sehingga lebih baik lagi.
Kabid Informasi dan Informatika Dishubkominfo, Wawan Kurniawan SSos MT menegaskan, lambatnya CCTV dikarenakan kapasitas bandwyte. Kapasitas tersebut tergantung spesifikasi pada sebuah laptop maupun handphone. Semuanya bisa terkoneksi dengan cepat tergangtung instal pada kedua elektronik tersebut.
“Bandwyte dan sinyal juga sangat mempengaruhi akses CCTV. Selain itu, kondisi laptop serta handphone juga harus memenuhi standar memory. Minimalnya, jika sudah diinstal serta kapasitas memory harus 2 gigabyte. Saya tidak mengalami kendala selama pemasangan dari awal hingga sekarang. Semua alat juga sudah lengkap,\" tegasnya.
Diungkapkan, pihaknya juga tidak asal-asalan dalam pemasangan pada sebuah CCTV tersebut. Dikarenakan, hal ini sangat dibutuhkan dan difungsikan untuk arus mudik tahun 2012 ini. Seperti diketahui CCTV membutuhkan dukungan seperangkat alat yang lengkap baik untuk memasang maupun menggunakannya pada layar monitor. Tidak hanya itu, fasilitas CCTV juga memiliki keunggulan yakni dilengkapi sinar infra merah sehingga bisa melihat, merekam, dan menampilkan gambar dengan jelas pada malam hari.
“Keunggulan itu salah satunya selain bisa berhubungan langsung dengan internet dan website. Selain bisa mengakses gambar secara langsung lewat internet, dalam web tersebut nanti juga ditampilkan jumlah kendaraan yang masuk dan keluar setiap menit, detik, dan per harinya,\" terangnya.
TAHUN DEPAN CCTV DITAMBAH
Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo), Aeron Randi AP Mp menjelaskan, pihaknya sudah berencana akan memasang tiga titik di tahun 2013 mendatang. Ketiga titik tersebut yakni pertigaan lampu merah Jatiwangi, Terminal Rajagaluh serta pertigaan Cikijing. Selain itu, pihaknya juga akan mengupayakan agar CCTV yang sudah terpasang untuk lebih mudah diakses dengan kualitas gambar yang lebih bagus.
“Terkait dengan keluhan masyarakat Majalengka atau pun luar daerah yang masih kesulitan untuk mengakses TMC, kami akan berusaha untuk menyempurnakan pelayanan. Ini menjadi skala prioritas program kami pada 2013 mendatang dalam rangka menyongsong era digital,” tutur Aeron saat ditemui di Pospam lampu merah Jatiwangi.
Ia menambahkan, keberadaan CCTV ini juga tidak hanya untuk memantau arus lalu lintas saja, melainkan untuk merekam semua aktivitas kejadian yang tertangkap kamera. Meskipun daya simpan CCTV tersebut baru sebatas 2 x 24 jam.
“Keberadaan alat ini juga tidak hanya sebatas untuk memantau arus lalu lintas saja. Atau pasca arus mudik dan balik melainkan akan selamanya terpasang di beberapa titik tersebut. Dengan demikian, kami dapat mengetahui beberapa kerusakan infrastruktur umum serta beberapa PJU yang terlihat mati,” tandasnya. (ono)